Selasa 31 Oct 2017 07:34 WIB

Jorge Jesus Sesumbar Sporting Mampu Tekuk Juventus

Rep: Ali Mansur/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Sporting Lisbon, Jorge Jesus.
Foto: REUTERS/Rafael Marchante
Pelatih Sporting Lisbon, Jorge Jesus.

REPUBLIKA.CO.ID, LISBON -- Pertandingan lanjutan Grup D Liga Champions Sporting CP dijadwalkan menjamu raksasa Italia, Juventus, di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Rabu (1/11) dini hari WIB dalam lanjutan fase grup Liga Champions.

Pada laga sebelumnya, Sporting menuai kekalahan tipis 1-2 dari Juventus yang menjadi tim tuan rumah. Pelatih Sporting Jorge Jesus menyatakan, timnya bisa mengalahkan Juventus pada pertemuan kedua di babak penyisihan grup tersebut.

"Kami percaya pada kemampuan kami sendiri. Kami tahu seberapa kuat mereka, tapi kami juga percaya dengan kemampuan kami sendiri untuk mendapatkan hasil terbaik," kata Jorge Jesus seperti dikutip dari Football Italia, Selasa (31/10).

Jorge Jesus memiliki tugas yang sangat berat di ajang Liga Champions ini. Sebab jika Sporting menelan kekalahan dari Juventus pada pertandingan nanti, maka Sporting harus tersingkir lebih dulu dari kompetisi paling elegan di Benua Eropa ini.

Namun Jorge Jesus sangat yakin timnya bisa melewati adangan Mario Mandzukic dan kawan-kawan. "Ini akan menjadi laga besar untuk mengadu taktik kami melawan tim top Eropa seperti Juventus," kata dia.

Meski timnya membidik tiga poin penuh, tapi Jorge Jesus mengatakan, saat meladeni Juventus tidak menutup kemungkinan anak asuhnya akan tampil bertahan. Sehingga Juventus tidak akan mudah membongkar lini pertahanan Sporting. Kemudian, para pemain Sporting juga akan memanfaatkan segala peluang yang ada.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement