REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Kekuatan sejati skuat Barcelona akan diuji bulan depan setelah klub itu kehilangan dua gelandang Andre Gomes dan Sergi Roberto selama empat dan lima pekan.
Roberto, gelandang alami yang juga dapat bermain sebagai bek sayap, harus ditarik keluar pada babak pertama ketika Barca bermain imbang 0-0 dengan tim Yunani Olympiakos pada Rabu (1/11) dinihari WIB dalam pertandingan Liga Champions karena cedera otot paha belakang.
Pemain asal Portugal Gomes juga mengakhiri pertandingan itu dengan masalah pada otot paha belakang. Ia bahkan hanya bermain pada 15 menit terakhir.
Sejauh ini Barca tidak terkalahkan di semua kompetisi musim ini. La Blaugrana memuncaki klasemen La Liga Spanyol dengan 28 poin dari sepuluh pertandingan serta memuncaki klasemen Grup H Liga Champions dengan sepuluh poin.
Namun Gomes dan Roberto akan absen pada pertandingan-pertandingan La Liga melawan Sevilla, Leganes, Valencia, dan saat bertandang ke Italia untuk berhadapan dengan Juventus.
Gomes semestinya dapat kembali untuk menghadapi Celta Vigo pada 3 Desember, sedangkan Roberto berpeluang kembali untuk menghadapi Villarreal pada 10 Desember 2017.
Barca yang diarsiteki Ernesto Valverde saat ini total memiliki tujuh pemain yang sedang cedera, termasuk kapten Andres Iniesta dan pemain termahal Barca saat ini Ousmane Dembele, yang tidak akan dapat bermain sampai Januari 2018.