Jumat 03 Nov 2017 14:19 WIB

Sensasi Mandi Aroma Ayam Goreng dengan Produk KFC

Rep: Dwina Agustin/ Red: Nur Aini
Kentucky Fried Chicken (KFC)
Foto: Reuters/Stringer
Kentucky Fried Chicken (KFC)

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Bau ayam goreng khas gerai cepat saji KFC memang menggoda untuk perut lapar. Namun, bagaimana jika yang berbau ayam goreng renyah itu merupakan manusia?

Baru-baru ini KFC melakukan kerja sama dengan Village Vanguard perusahaan asal Jepang. Mereka bukan mencoba mengkreasikan menu terbaru cita rasa negeri sakura itu, tetapi menawarkan sesuatu yang sangat unik dan berbeda.

Kali ini, kerja sama yang terjalin untuk menciptakan garam mandi dengan bentuk paha ayam. Tentu saja garam mandi ini digunakan sebagai tambahan untuk berendam di kamar mandi.

Ketika garam mandi berbentuk paha ayam itu dicemplungkan ke dalam bak mandi, maka akan tercium bau ayam goreng khas KFC. Ketika orang ikut berendam dengan campuran itu, bisa dipastikan setelah keluar dia akan memiliki harum menggoda.

KFC dan Village Vanguard benar-benar berusaha keras dalam hal baru yang unik ini. Tidak hanya berbentuk dan diwarnai seperti paha ayam, garam mandi itu pun seakan mengkukuhkan ritual memasak ayam ke dalam penggorengan, tetapi untuk manusia.

Ketika paha ayam itu dimasukkan, maka akan mencair dan terbentuk gelembung karbon dioksida kecil yang menciptakan ilusi seperti saat melakukan penggorengan. Air pun akan berubah warna menjadi jingga kemerahan seperti minyak goreng yang telah digunakan, dikutip dari Odditycentral, Jumat (3/11).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement