REPUBLIKA.CO.ID, BONTANG -- Pusamania Borneo FC berhasil memenangkan laga tunda melawan Persib Bandung, Rabu (8/11) sore WIB di Stadion Mulawarman, Bontang. Pesut Etam mencatatkan kemenangan tipis 2-1 atas skuat Maung Bandung.
Gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Patrick Wanggai dan Lerby Eliandry di menit ke-45 dan 53. Satu-satunya balasan Maung Bandung dibuat oleh pemain pengganti Billy Paji Keraf di menit 72.
Laga ini digelar tanpa penonton karena termasuk ke dalam salah satu laga Borneo yang disanksi terusir dari kandang. Persib mengambil alih permainan sejak peluit tanda pertandingan dimulai.
Tuan rumah lebih bersabar dengan menggunakan skema serangan balik untuk mengancam gawang Persib. Dari beberapa kali percobaan, gawang Maung Bandung yang dijaga I Madem Wirawan akhirnya jebol oleh Wanggai.
Pemain 29 tahun asal Nabire ini mencetak gol indah dengan tendangan kaki kiri yang keras di dalam kotak penalti di menit 45. Skor 1-0 untuk keunggulan Borneo di babak pertama.
Delapan menit babak kedua dimulai, Made harus memungut lagi bola dari gawangnya. Kali ini giliran striker Lerby Eliandry yang lepas dari jebakan offside setelah menerima umpan terobosan melambung dari Sultan Sama. Lerby dengan dingin menaklukan Made di jarak dekat.
Melihat lini depan mentok, pelatih Persib Emral Abus menarik Shohei Matsunaga untuk memasukkan Billy. Taktik ini memberi harapan. Billy memperkecil keadaan di menit 72. Pemain muda asal Jakarta ini menari-nari di sisi kanan pertahanan Borneo.
Setelah melewati satu pemain bertahan lawan, Billy melepaskan tendangan keras dengan kaki kanan tanpa bisa dihentikan oleh kiper M Ridho. Gol Billy ini menjadi yang terakhir di Stadion Mulawarman sore ini.
Persib kalah 1-2 dan harus puas tertahan di urutan 12 klasemen Liga 1 dengan mengemas 41. Kekalahan ini merupakan yang ke-10 diderita Persib musim ini. Sementara Borneo menghuni peringkat delapan dengan koleksi 49 angka.