Jumat 10 Nov 2017 09:16 WIB

Ustaz Bachtiar Nasir Tetap Hadiri Tabligh Akbar di Garut

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Esthi Maharani
Ustadz Bachtiar Nasir.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ustadz Bachtiar Nasir.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ustaz Bachtiar Nasir tetap menghadiri kegiatan Tabligh Akbar di Garut, Jawa Barat sebagai penceramah. Kepala Manajemen AQL Learning center Ustaz Yeri Qusyairi mengatakan ustaz Bachtiar Nasir saat ini sudah berada di Garut setelah sebelumnya berceramah di Tasikmalaya.

"Ustaz Bachtiar sudah sejak tadi malam tiba di Garut dan akan tetap mengisi kegiatan tabligh akbar besok, Sabtu (11/11)," jelas dia kepada Republika.co.id, Jumat (10/11).

Ia mengatakan Ustaz Bachtiar akan tetap berdakwah dan tidak takut meski menghadapi penolakan. DKM Masjid Agung Garut juga tak keberatan jika penyelenggaraan tablig akbar dilaksanakan di Alun-Alun Garut. Apalagi sudah ada surat Rekomendasi Tidak Keberatan yang dibuat oleh DKM Masjid Agung Garut kepad Panitia Tabligh Akbar.

Sebelumnya rencana kedatangan Ustaz Bachtiar Nasir dan KH Ahmad Shabri Lubis memperoleh penolakan dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Garut. Kedua dai itu dikabarkan akan menggelar dakwah di Masjid Agung Kabupaten Garut pada Sabtu (11/11).

Ustaz Bachtiar Nasir sempat mengimbau agar umat tidak terprovokasi dengan penolakan tersebut dan selalu menjaga persatuan. Ustaz Bachtiar Nasir pun mengajak umat untuk selalu berpikir positif, sehingga bisa melahirkan tindakan-tindakan positif untuk bangsa.

"Tetaplah berfikir positif, berbuat positif, dan berpandangan positif lah ke depan, hal itu tentu akan melahirkan tindakan tindakan positif untuk bangsa kita," ujar dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement