Ahad 12 Nov 2017 13:49 WIB

Pejabat Belgia Perketat Keamanan Masjid Agung Brussles

Rep: novita intan/ Red: Agus Yulianto
Masjid Jami' di Kota Brussels, Belgia.
Foto: Blogspot.com
Masjid Jami' di Kota Brussels, Belgia.

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSLES - Great Mosque of Brussels atau Masjid Agung Brussels yang terletak di kawasan elit Kompleks Cinquantenaire Park, Brussels, yang tak jauh dari markas besar Uni Eropa. Tak hanya berarsitektur cantik, Masjid Agung Brussels juga memiliki sejarah yang yang menarik. Masjid ini merupakan situs ibadah Muslim terbesar dan tertua di Belgia.

Seperti dilansir dari laman, The Washington Post, bahwa pada awalnya, bangunan ini tidak diperuntukkan sebagai masjid melainkan sebagai paviliun pameran kebudayaan negeri-negeri timur. Masjid ini juga sempat difungsikan sebagai gedung eksibisi nasional Belgia, tepatnya pada 1879. Kala itu, eksistensi Muslim di Belgia belum terlalu dikenal dan diakui.

Seiring keberadaan komunitas Muslim yang makin diterima di Belgia, masjid ini kemudian digunakan sebagai basis Islamic and Cultural Centre Belgium, Organisasi Islam pertama di Belgia. Sayangnya, baru-baru ini pejabat di Belgia mengatakan, masjid ini merupakan sarang bagi ekstremisme Islam yang didukung Saudi.

Sekarang Parlemen menginginkan para pemimpin negara tersebut untuk mengambil alih kompleks dari markas Uni Eropa. Langkah ini guna untuk memperketat keamanan setelah orang-orang Belgia yang muncul di jantung serangan teroris di Paris dan Brussels dalam tiga tahun terakhir.