Jumat 17 Nov 2017 09:16 WIB

Polisi Petakan Titik Rawan Kecelakaan di Pakenjang Garut

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Yudha Manggala P Putra
Kecelakaan. Ilustrasi
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Kecelakaan. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Kepolisian Resor Garut mendata jalur rawan kecelakaan di sepanjang wilayah Pakenjeng yang merupakan bagian selatan Kabupaten Garut, Jawa Barat. Kepolisian ingin menekan jumlah kecelakaan lalu lintas kendaraan roda empat maupun dua.

"Akan dilakukan pengecekan jalur ke Kecamatan Pakenjeng untuk dilakukan evaluasi karena kecelakaan sudah beberapa kali terjadi di daerah itu," kata Kapolres Garut AKBP Novri Turangga kepada wartawan.

Ia menilai jalur Garut selatan di Pakenjeng kerap menjadi titik kecelakaan lalu lintas baik kendaraan roda dua maupun empat. Bahkan kecelakaan ikut menimbulkan korban jiwa. Ia merasa perlu adanya evaluasi jalur guna mengetahui berbagai penyebab terjadinya kecelakaan di jalur itu.

"Jadi nantinya apa yang harus dilakukan, langkah seperti apa akan langsung kita koordinasikan dengan Pemerintah Kabupaten Garut," ujarnya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kata dia jalur tersebut sebaiknya dipasang penghalang supaya menghadang kendaraan tidak keluar jalur. Selain itu, harus segera dipasang penerangan jalan untuk memudahkan pengendara melewati jalur tersebut ketika malam hari. "Kami minta kepada pemerintah daerah agar segera dilakukan pemasangan alat penerangan dan penghalang," ucapnya.

Nantinya, hasil evaluasi di jalur Pakenjeng akan secepatnya dibahas bersama dengan pemerintah daerah untuk mencari solusinya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement