Kamis 23 Nov 2017 02:18 WIB

ASN Pemkot Serang Dibekali Kemampuan Deteksi Kepribadian

Pelatihan empowering Indonesia oleh trainer Mohamad Soleh kepada ASN Pemkot Serang.
Foto: ist
Pelatihan empowering Indonesia oleh trainer Mohamad Soleh kepada ASN Pemkot Serang.

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Pemerintah Kota Serang membekali kemampuan analisa kebutuhan diklat sebelum menentukan diklat yang harus diikuti oleh para aparatur sipil negara (ASN) di wilayahnya. Untuk mewujudkan itu, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) menggandeng trainer Mohamad Soleh untuk memberikan pelatihan.

Soleh pernah memberikan Coaching Counseling based on Smart Empowerment Technique (SET) kepada para Widya Iswara (Pelatih) dan para pimpinan-pegawai di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Dalam Negeri (BPSDM Kemendagri). Pelatihan yang dilaksanakan pada hari Rabu (14/11) ini selain bermaksud untuk meningkatkan kemampuan analisa kebutuhan diklat, juga mengajarkan pengetahuan tentang kompetensi ASN, meningkatkan kemampuan mendeteksi kecenderungan kepribadian dan akar penyebab masalah.

"Oleh karena itu, dalam proses pelatihan, para peserta diajak praktik deteksi kepribadian dan menggali akar masalah di setiap unit kerja masing-masing," ujar Soleh.

Hal ini, kata Soleh selaras dengan harapan agar para SKPD pemkot Serang bisa lebih optimal dalam menyusun perencanaan pengembangan SDM. Selain itu, diharapkan dapat mengetahui solusi atas akar masalah yang dihadapi di setiap SKPD terkait, khususnya mengenai kinerja dalam mengelola anggaran.

Mohamad Soleh yang juga merupakan penulis buku Smart Empowerment Technique (SET)  mengatakan aktivitas pelatihan yang dia lakukan ini adalah bagian dari program Empowering Indonesia. Menurut dia, ketika ingin melakukan empowering kepada seluruh masyarakat Indonesia, maka perlu bekerja sama dengan pemerintah daerah. Khususnya dengan para pegawainya yang berinteraksi langsung dengan masyarakat serta yang bertanggung jawab dalam mengelola roda pemerintahan. Sehingga, ketika roda pemerintahan berjalan efektif, maka pelayanan kepada masyarakat pun jadi meningkat dan berujung pada kelancaran dalam empowering indonesia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement