Kamis 23 Nov 2017 12:22 WIB

Tampil Lawan Basel, Ibrahimovic Catatkan Rekor di Champions

Rep: Gilang Akbar Prambadi / Red: Ratna Puspita
Penyerang Manchester United Zlatan Ibrahimovic (kanan).
Foto: EPA-EFE/ENNIO LEANZA
Penyerang Manchester United Zlatan Ibrahimovic (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, BASEL -- Penampilan melawan FC Basel, Kamis (23/11) dini hari WIB, menjadi prestasi tersendiri bagi striker Manchester United (MU) Zlatan Ibrahimovic. Meski timnya menderita kekalahan 0-1 pada laga kelima penyisihan Grup A Liga Champions 2017/2018 tersebut, Ibrahimovic mampu mencatatkan rekor.

Penampilanya pada laga tersebut membuat Ibrahimovic tercatat sebagai satu-satunya sosok yang bermain di ajang Liga Champions bersama tujuh klub berbeda. Walau baru masuk pada menit ke-74, itu sudah cukup bagi Ibrahimovic mencatatkan rekor baru di dunia sepak bola Eropa.

Sebelum bermain di Liga Champions bersama MU, Ibrahimovic melakukannya dengan enam klub papan atas Eropa lainnya. Yakni, Ajax Amsterdam, Juventus, Inter Milan, Barcelona, AC Milan dan Paris Saint Germain (PSG).

Dikutip dari laman resmi UEFA, Ibrahimovic total mencatat 124 penampilan pada ajang paling bergengsi di Eropa ini. Rinicannya bersama MU sekali, PSG 33 kali, Milan 16 kali, Barcelona 10 kali, Inter 22 kali, Juventus 19 kali, dan Ajax 23 kali. Dari ratusan penampilan itu, Ibrahimovic membuat 49 gol.

Penampilan melawan Basel juga jadi yang pertama bagi pemain 36 tahun tersebut di ajang Liga Champions musim ini. Ibrahimovic harus menunggu selama empat laga sebelum akhirnya dimainkan oleh MU di Liga Champions. 

Hal itu karena Ibrahimovic mengalami cedera sejak April 2017. Pemain asal Swedia ini pulih beberapa pekan lalu dan baru menjalani laga come back akhir pekan lalu di ajang Liga Primer Inggris.

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement