REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Arsitek AC Milan Vincenzo Montella menegaskan kepada para pemainnya untuk meraih kemenangan saat berhadapan dengan Austria Vienna pada lanjutan matchday kelima Liga Europa di Stadio San Siro, Jumat (24/11) dini hari WIB nanti.
Sejatinya, hasil imbang yang dipetik Rossoneri sudah cukup bagi Leonardo Bonucci dan kolega untuk memastikan tiket ke babak selanjutnya. Asalkan, HNK Rijeka mampu mengatasai AEK Athena.
Namun, Milan diprediksi tak mau menggantungkan harapan pada tim lain dan mengincar poin maksimal saat meladeni tim asal Austria.
"Memang benar bahwa kami memerlukan hasil positif. Kami memiliki kesempatan untuk maju. Ini bukan sekadar prestasi tapi sebuah target yang sangat kami inginkan," ujar Montella dilansir Football Italia, Kamis (23/11).
Jika Milan berhasil memastikan satu tempat ke fase berikutnya, maka klub asal kota mode ini bisa fokus konsentrasi di pentas Serie A Liga Italia. "Besok kami punya kesempatan penting untuk mengkonfirmasi tempat pertama. Ini akan memungkinkan kami untuk lebih berkonsentrasi pada Liga Italia," sambung allenatore kelahiran Napoli.