Advertisement
Advertisement

In Picture: Mentan Hadiri Syukur Panen di Indramayu

Kamis 23 Nov 2017 19:55 WIB

Rep: Lilis Sri Handayani / Red: Mohamad Amin Madani

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman melaksanakan panen padi bersama Ketua HKTI, Jenderal (Purn) Moeldoko di Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, Kamis (23/11). Dalam kesempatan itu, menteri memastikan tahun ini tidak ada paceklik karena tetap adanya tanam di bulan-bulan kering, yakni Juli, Agustus, September.

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman juga melihat gerakan percepatan di Desa Sumbon, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu. Dia didampingi Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan, Bupati Indramayu, Anna Sophanah, anggota Komisi IV DPR RI, Ono Surono dan Kepala Badan Karantina Pertanian, Banun Harpini. Menteri mengimbau para petani untuk melakukan percepatan tanam.

 

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

 

Ikuti Berita Republika Lainnya