Jumat 24 Nov 2017 04:24 WIB

Masyarakat Harus Dididik Mencintai Satwa

Red: Didi Purwadi
Satwa Langka
Foto: ROL/Sadly Rachman
Satwa Langka

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengungkapkan ancaman kepunahan satwa Indonesia semakin nyata dengan semakin beratnya tantangan yang dihadapi. Karena itu, peran masyarakat terutama generasi muda sangat dibutuhkan untuk ikut melakukan upaya penyelamatan.

"Pendidikan konservasi harus lebih dimasifkan, bagaimana mendidik masyarakat berbuat yang benar di lingkungannya," kata Sekretaris Utama LIPI, Siti Nuramaliati P, dalam seminar memperingati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional di Gedung Kusnoto LIPI, Bogor, Jawa Barat, Kamis.

Siti mengatakan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional yang diperingati setiap tahun bukan untuk cinta satwanya lalu dimiliki, dipelihara atau dipetik, tapi bagaimana mendidik masyarakat memelihara dan merawatnya satwa maupun tumbuhan tersebut. Seperti yang dilakukan negara-negara lain ketika musim dingin, masyarakatnya menaruhkan makanan di atap rumah digantungkan supaya burung-burung bisa makan.

"Memberi makan makhluk lain itu amal. Nilai-nilai ini perlu ditanamkan sejak dini di sekolah, dan lingkungan sekitarnya bagaimana penerapan hari cinta puspa dan satwa," katanya.