REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Politikus Gerindra, Fadli Zon mengaku punya ribuan koleksi keris. Wakil Ketua DPR RI itu mengatakan telah menjadi kolektor keris sejak 1998. Ia pun menyimpan ribuan koleksi kerisnya itu ddi perpustakaan pribadinya.
"Saya punya seribuan disimpan di perpustakaan, koleksi keris saya beragam," tutur Fadli usai membuka Keris Fest 2017 di Institut Seni Indonesia Surakarta pada Sabtu (25/11).
Dia mengungkapkan, koleksi keris mikiknya tak hanya keris-keris buatan masa kini. Namun terdapat banyak keris antik peninggalan kerajaan-kerajaan zaman dulu.
Misalnya saja seperi keris peninggalan kerajaan Singosari, peninggalan kerajaan Mataram dan keris peninggalan kerajaan Kediri.
Fadli mengatakan, koleksi keris antiknya itu telah dilaporkan pada KPK dalam Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN).
Dari data LHKPN mililiknya, total barang-barang seni dan antik milik Fadli Zon sebesar Rp 6,5 miliar yang diperoleh dari 1990 sampai 2004.
"Sudah dilaporkan waktu belinya, saya kan kolekainya sudah lama dan dibantu kawan untuk menjamasinya. Dan saya nggak pernah jual tapi beli," katanya.
"Keris Fest 2017" memamerkan ribuan keris berbagai jenis. Pameran tersebut berlangsung mulai 25-28 November.
Fadli Zon yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Sekretariat Nasional Perkerisan Indonesia berharap pameran tersebut dapat mengangkat kembali pamor keris di kanca internasional sebagai warisan budaya Indonesia yang telah diakui UNESCO.