Ahad 26 Nov 2017 20:50 WIB

DIY Sabet Tujuh Penghargaan di Anugerah Pesona Indonesia

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Fernan Rahadi
Wisata Geologi Tebing Breksi di Sleman, Yogyakarta
Foto: Republika/Wahyu Suryana
Wisata Geologi Tebing Breksi di Sleman, Yogyakarta

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Raihan DIY dalam Anugerah Pesona Indonesia 2017 cukup membanggakan. Tempat wisata yang ada DIY setidaknya berhasil masuk tiga besar dalam tujuh kategori, termasuk juara satu yang diraih Tebing Breksi dan Gua Jomblang.

Raihan pertama diberikan Wanawisata Budaya Mataram yang ada di Kabupaten Bantul, yang meraih juara dua kategori surga tersembunyi terpopuler. Lalu, ada Pantai Wediombo Kabupaten Gunung Kidul, juara dua tempat berselancar terpopuler.

Selanjutnya, ada Kalibiru dari Kabupaten Kulon Progo, yang meraih juara tiga kategori dataran tinggi terpopuler. Lalu, ada wisata geologi Tebing Breksi yang sukses mempersembahkan juara satu tujuan wisata baru terpopuler.

Kemudian, ada Kampung Wisata Mangunan di Kabupaten Bantul, sebagai juara tiga kampung adat terpopuler. Lalu, ada Pasar Beringharjo di Kota Yogyakarta yang meraih juara tiga obyek wisata belanja terpopuler.