Jumat 01 Dec 2017 16:44 WIB

Indonesia Raih Penghargaan dalam 1st ASEAN Mineral Awards

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Gita Amanda
Prestasi perusahaan-perusahaan mineral Indonesia pada acara 1st ASEAN Mineral Awards.
Foto: ESDM.goid
Prestasi perusahaan-perusahaan mineral Indonesia pada acara 1st ASEAN Mineral Awards.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penataan dan pengawasan subsektor mineral batubara terus dilakukan agar pengelolaannya semakin baik dan efisien. Peran aktif pemerintah dalam menerapkan praktek pertambangan yang baik dan benar pun membuahkan hasil. Hal ini ditunjukkan dengan prestasi perusahaan-perusahaan mineral Indonesia pada acara 1st ASEAN Mineral Awards.

Dalam perhelatan yang digelar bersamaan dengan pelaksanaan The 6th ASEAN Ministerial Meeting on Minerals di Nay Pyi Taw, Myanmar, PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PT AMNT) meraih predikat juara untuk kategori Best Practices in Mineral Distribution. Selain PT AMNT, PT Nusa Halmahera Minerals juga meraih runner-up kategori Best Practices in Minerals Mining dan PT Antam Persero Tbk meraih runner-up kategori Best Practice in Mineral Processing.

 

Penghargaan perdana ini diharapkan dapat mendorong peningkatan performa perusahaan sektor mineral dengan menyediakan akses kepada best practices, di samping mendorong Pemerintah dan industri untuk memacu inovasi dan mencapai standar yang lebih tinggi.

 

Direktur Pembinaan Program Mineral dan Batubara, Ditjen Mineral dan Batubara, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Agung Pribadi, yang hadir mewakili Menteri ESDM Ignasius Jonan, mengungkapkan bahwa selama ini Pemerintah terus melakukan sosialisasi kepada pelaku usaha mengenai pembangunan industri mineral yang berkelanjutan.

 

"Penghargaan ini menunjukkan kepedulian Pemerintah dalam pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya mineral yang memperhatikan kaidah penambangan yang baik dan lingkungan yang berkelanjutan. Selain itu, menunjukkan bagaimana pelaku usaha di Indonesia patuh dalam melaksanakan kegiatan pertambangan sesuai dengan peraturan perundangan yang ada, serta memiliki kepedulian besar terhadap praktek bisnis yang ramah lingkungan, ujar Agung Pribadi di Nay Pyi Taw melalui keterangan tertulisnya, Jumat (1/12).

 

Para pemenang didorong untuk dapat mempertahankan apa yang telah diraih dan meningkatkan prestasinya. Ke depan, diharapkan perusahaan-perusahaan mineral lain dapat membuat prestasi serupa.

 

Sementara itu, Senior Manager Social Responsibility and Government Relations PT AMNT, Potro Soeprapto, mengungkapkan rasa terima kasih atas kepercayaan Pemerintah untuk mengikutsertakan PT AMNT di ajang ini. "Kami berterimakasih kepada Pemerintah Indonesia yang menyertakan kami pada kompetisi ini. Penghargaan ini membuktikan tekad dan visi kami untuk menjadi perusahaan nasional dengan kapasitas global, yang menuntun kami pada keyakinan sebagai yang terdepan di dalam industri pertambangan," sebut Potro.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement