Kamis 07 Dec 2017 01:50 WIB

Pemkab Gunung Kidul: Kerugian Akibat Bencana Capai Rp 100 M

Petugas Kepolisian mengevakuasi korban banjir di Pacarejo, Semanu, Gunungkidul, DI Yogyakarta, Rabu (29/11).
Foto: ANTARA/Andreas Fitri Atmoko
Petugas Kepolisian mengevakuasi korban banjir di Pacarejo, Semanu, Gunungkidul, DI Yogyakarta, Rabu (29/11).

REPUBLIKA.CO.ID, GUNUNG KIDUL -- Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, memperkirakan kerugian bencana banjir dan longsor di wilayah ini mencapai Rp 100 miliar.

"Nilai kerugian sekitar Rp 100 miliar. Namun, nilai kerugian tersebut belum termasuk terganggunya kegiatan ekonomi penduduk," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunung Kidul Eddy Praptono di Gunung Kidul, Rabu.

Ia mengatakan, kerusakan jembatan tersebar di 11 kecamatan, kerusakan jalan ada di sembilan titik, dan kerusakan rumah mencapai 202 unit.

"Kerugian fisik, infrastruktur, dan rumah estimasi kerugian mencapai Rp 100 miliar," ujarnya. 

Baca juga: Gunung Kidul Mulai Pemulihan Bencana

Eddy mengatakan, titik terparah di zona satu seperti Kecamatan Semanu, Gedangsari, Playen, Karangmojo, Semin, Girisubo, Wonosari, Tanjungsari, Nglipar, Ponjong, Tepus, dan Patuk.

"Saat ini, pemkab masih akan fokus melakukan perbaikan dan optimalisasi sarana dan prasarana umum sehingga jalan-jalan tidak lagi terputus dan aktivitas masyarakat kembali normal," katanya. 

Perbaikan sarana dan prasarana umum akan dibiayai bersama oleh pemerintah provinsi dan pemerintah pusat. Untuk anggaran tanggap darurat, Edy akan mengusulkan pembangunan bronjong sebagai penahan bahu sungai.

Setiap titik rata-rata membutuhkan dana Rp 1,2 miliar.

"Perbaikan jembatan kurang lebih akan memakan waktu enam hingga tujuh bulan sehingga belum bisa tahun ini," katanya.

Sementara itu, Ketua DPRD Gunung Kidul Suharno meminta pemkab segera menyikapi permasalahan anggaran infrasrtruktur sehingga masyarakat kembali hidup normal.

"Kami berharap pemerintah segera memperbaiki sarana infrastruktur," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement