REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pasar Cijerah di RT 06 RW 04, Kelurahan Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung mengalami kebakaran sekitar pukul 03.00 WIB, Jumat (8/11). Kebakaran disebabkan arus pendek listrik.
Akibatnya sebanyak 36 kios ikut hangus dilalap 'jago merah'. Namun beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Ferdi Ligaswara mengungkapkan pihaknya menerima informasi kebakaran sekitar pukul 03.00 WIB dini sebanyak 36 kios berukuran 2x3 meter persegi ikut hangus terbakar.
Sementara, total 1.575 kios berhasil terselamatkan. Kios yang terbakar dimiliki oleh pedagang yaitu Dadang, Asep, Tohir, Asep Ciki, Ipin, Amir, Uka, Asep, Furqon dan Lilis. "Asal mula api berasal dari kios sembako yang mengalami konsleting listrik," katanya, Jumat (8/12).
Menurutnya, Diskar Kota Bandung menurunkan 2 Unit Pancar UPT Selatan, 2 Unit Water Tangker, 6 Unit Pancar pusat, 1 Unit Pancar UPT Timur, Unit Penyelamat, 1 Unit Quick Respon, 2 Unit Komando dan 1 Unit Ambulance PMI serta 1 Unit Dinas Kesehatan.
Ia mengatakan, petugas melakukan pemadaman, penyekatan dan berhasil menyelamatkan 1.575 kios lainnya. Kemudian, mengecek keseluruhan bagian sudut lalu dilanjutkan dengan pendataan dan cek personil.
Penanganan pemadaman selesai pada pukul 04.45 WIB dan diperkirakan kerugian mencapai ratusan juta rupiah.