Jumat 08 Dec 2017 15:53 WIB

Petani Depok Dibantu Pasarkan Produk Lewat Online

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Endro Yuwanto
Ilustrasi Jualan Online
Foto: Foto : MgRol_93
Ilustrasi Jualan Online

REPUBLIKA.CO.ID,  DEPOK -- Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kota Depok akan membantu petani memasarkan hasil produksinya melalui media online. Cara ini diharapkan ikut mengangkat kesejahteraan para petani di Kota Depok.

"Kami harus mengikuti tren saat ini apa-apa yang bisa dilakukan secara online. Mengapa tidak? Kami juga memasarkan hasil tani melalui media online. Nantinya akan kami cari partner yang memang bisa konsen untuk memasarkan produk pertanian," ujar Ketua KTNA Kota Depok Rudi Murodi di Balai Kota Depok, Jumat (8/12).

Diutarakan Rudi, bazar tani yang selama ini digelar sudah cukup membantu petani dalam menjual hasil panennya. Namun, media online juga membuka peluang seluas-luasnya bagi siapa saja yang ingin melakukan transaksi jual beli dengan cara yang lebih mudah.

"Kalau bazar tani dilakukan setiap bulan sekali, maka tidak akan bisa mengakomodasi semua petani yang jumlahnya ratusan di Kota Depok. Karena petani yang ikut dalam kegiatan tersebut sifatnya bergilir. Untuk memaksimalkan pemasaran atau pendistribusian, petani harus lebih modern dengan merambah dunia online. Pelan-pelan akan kami sosialisasikan kepada petani," jelas Rudi.

Namun, lanjut Rudi, cara pemasaran online ini akan dikaji terlebih dahulu, mengingat setiap barang membutuhkan penanganan berbeda-beda. Terlebih, untuk jenis buah-buahan yang kerap mengalami fluktuasi harga. "Tidak seperti fashion atau kerajinan tangan yang mudah dikemas dan diantar kapan saja. Untuk itu, cara pemasaran ini akan kami kaji. Mudah-mudahan dapat terealisasi sesegera mungkin," jelasnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement