Senin 11 Dec 2017 10:41 WIB

Belasan Rumah di Sampang Tergenang

Banjir (ilustrasi).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Banjir (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, SAMPANG -- Sedikitnya 15 unit rumah warga di Desa Panyepen, Kabupaten Sampang, Jawa Timur tergenang akibat banjir disebabkan sungai Nyiburan di desa meluap, menyusup hujan deras yang mengguyur kawasan itu dalam dua hari terakhir ini.

"Genangan banjir akibat luapan sungai ini, sudah terjadi sejak tadi malam, dan hingga saat ini masih berlangsung dan belum ada tanda-tanda air akan surut," kata warga setempat Manaf kepada Antara per telepon, Senin (11/12) pagi.

Genangan akibat luapan sungai itu, dengan ketinggian antara 30 hingga 50 sentimeter, dan air masuk ke rumah-rumah warga. Manaf yang juga editor salah satu televisi swasta di Pamekasan ini lebih lanjut menuturkan, wilayah tersebut selama ini memang rawan banjir di mana sungai sering meluap, terutama saat hujan deras mengguyur hulu sungai, yakni di wilayah utara Sampang.

Sementara, meski terjadi genangan, penghuni ke-15 unit rumah ini tidak ada yang mengungsi. Lokasi belasan rumah terdampak banjir akibat luapan Sungai Nyiburan di Desa Panyepen, Kecamatan Jrengik, Sampang ini terletak di perbatasan antara Kabupaten Sampang dengan Kabupaten Bangkalan, atau sekitar 15 kilometer ke arah barat Kota Sampang.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sampang Anang Djoenaedi mengaku, telah mengetahui kejadian itu, berdasarkan laporan yang disampaikan aparat desa melalui Camat Jrengik.

Ia menjelaskan, pihaknya telah menerjunkan tim ke lokasi banjir, guna memantau perkembangan terkini, serta berkoordinasi dengan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Sampang yang bertugas di sejumlah kecamatan di wilayah utara Sampang.

"Hasil laporan sementara, diperkirakan genangan tidak akan bertambah tinggi, karena di wilayah utara hujan telah reda," katanya, menjelaskan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement