Selasa 12 Dec 2017 20:54 WIB

Kemenpora Minta PSSI tak Asal Ubah Target Asian Games 2018

Rep: Bambang Noroyono / Red: Ratna Puspita
Gatot S Dewa Broto
Foto: Antara/Wahyu Putro A
Gatot S Dewa Broto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) meminta PSSI tak asal merevisi target timnas Garuda di Asian Games 2018. Sekertaris di Kemenpora (Sesmenpora) Gatot Dewa Broto mengatakan, Kemenpora masih berpegang dengan target empat besar yang selama ini disuarakan oleh PSSI sendiri. 

“Turunnya jauh sekali. Indonesia sebagai tuan rumah, kalau turun minimal di enam besar,” ujar dia saat dihubungi wartawan di Jakarta, Selasa (12/12).

Ketua Umum PSSI Letjen Edy Rahmayadi pada September lalu pernah mengatakan, target timnas Indonesia di Asian Games 2018 menembus babak semifinal. Itu artinya, Indonesia harus berada di peringkat empat besar negara Asia. 

Tetapi, PSSI merevisi target tersebut. Pada Selasa (12/12), Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria mengatakan, target empat besar tak realistis.  Dalam konfrensi persnya, Ratu menebalkan target timnas Garuda yang baru ada di 10 besar. Target tersebut menurun drastis dari upaya menembus babak semifinal.

Ratu mengungkapkan alasan revisi target tersebut. Dia mengatakan, normalisasi sepak bola Indonesia yang belum genap dua tahun, tak memungkinkan bagi skuat Luis Milla Aspas menembus empat besar. Dia emngatakan, target baru 10 besar kali ini pun sudah dikomunikasikan dengan Kemenpora. 

Beberapa pekan lalu, Ratu mengungkapkan Kemenpora dan PSSI menggelar pertemuan. Dalam pertemuan tersebut, membicarakan perihal revisi target tersebut. Kala itu, dia mengatakan, melihat komposisi dan kita baru bangkit 2016, PSSI menyampaikan kepada Kemenpora target minimal top ten sepuluh besar. 

Namun, Gatot berkata lain. Dia menyatakan, sampai Selasa (12/12) tak ada komunikasi antara kementeriannya dengan federasi terkait ralat target timnas di pesta olahraga terbesar di Asia tersebut.

Bahkan, dia mengatakan, tak pernah ada pertemuan antara PSSI dan Kemenpora membahas soal target dan revisinya. “PSSI tidak bisa mengklaim seperti itu. Kami (Kemenpora) tidak pernah mereka hubungi (membahas target Asian Games),” kata Gatot.

Mengenai revisi target tersebut, Gatot mengatakan, Kemenpora mengaku kecewa. Dia mengatakan, Kemenpora percaya timnas Garuda tak punya jalan menjadi juara Asian Games. Bahkan meraih peringkat kedua atau ketiga, pun menurut Gatot berat bagi skuat Garuda.

Namun, kata dia, PSSI yang mengumbar timnas Garuda bisa mencapai target semifinal atau empat besar. Walaupun sebetulnya, dia mengatakan, Kemenpora saat masih ada Satlak Prima tak yakin dengan target PSSI tersebut.

“Tetapi kalau dari empat besar ke 10 besar, tanda tanya juga bagi bagi kami,” sambung Gatot. 

Gatot mengatakan, Kemenpora sampai hari ini masih berpegangan target timnas Indonesia di Asian Games 2018 ada di peringkat empat besar. Jikapun harus diralat, kata Gatot, Kemenpora menghendaki timnas ada di peringkat enam besar.

 

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement