Kamis 14 Dec 2017 07:08 WIB

George Clooney Bagi-Bagi Headphone di Pesawat, Ada Apa?

Rep: Dwina Agustin/ Red: Dwi Murdaningsih
George dan Amal Clooney
Foto: CNN
George dan Amal Clooney

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor dan sutradara George Clooney mencoba membuat orang-orang di sekitarnya merasa nyaman dengan kehadiran kedua anak kembarnya yang baru lahir  Alexander Clooney dan Ella Clooney ketika bepergian. Cara yang diperbuat salah satunya dengan membagikan headphone gratis di pesawat.

"Dalam perjalanan pulang ke Inggris bersama si kembar, Clooney memberi semua headphone penghalang kebisingan untuk penumpang kelas satu," ujar sumber yang mengetahui persitiwa tersebut, dikutip dari Pagesix, Kamis (14/12).

George dan istrinya Amal memutuskan memberikan headphone tersebut karena khawatir jika bayi kembar mereka yang berusia enam bulan akan mengganggu perjalanan banyak orang. Anak seusia itu akan mudah menangis dan bisa saja membuat perjalanan banyak orang terganggu.

Pasangan tersebut tidak ingin membuat kenyamanan penumpang lain, terutama yang satu kelas dengan mereka di pesawat merasa jenggah. Alat peredam suara pun diberikan untuk mengatasi jika kedua anak pasangan aktivisitu sedikit berulah.

Selain memberikan hadiahkecil tersebut tersebut, tidak lupa George dan Amal meminta maaf melalui sebuah catatan kecil yang diberikan. Dalam kertas tersebut tertulis agar headset yang diberikan bisa 'meredam kebisingan' selama dalam perjalanan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement