Kamis 21 Dec 2017 10:00 WIB

Wakil PM Inggris Diminta Mundur Terkait Skandal Pornografi

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Teguh Firmansyah
Damian Green,
Foto: AP
Damian Green,

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Perdana Menteri Inggris Theresa May memaksa wakilnya, Damian Green, untuk mengundurkan diri pada Rabu (20/12). Penyelidikan internal menemukan Green telah mengakses konten pornografi yang ditemukan di komputer di kantornya.

Pengunduran diri salah satu rekan yang paling dipercaya oleh PM Inggris ini telah menjadi pukulan berat saat May tengah menyelesaikan perundingan Brexit yang berliku-liku. Green selama ini telah membantu menenangkan partainya yang terpecah belah.

Green yang telah memilih agar Inggris tetap berada di Uni Eropa, ditunjuk sebagai wakil perdana menteri enam bulan lalu. Ia membantu kepemimpinan May setelah May kehilangan suara mayoritas di parlemen pada pemilihan Juni lalu.

Namun masa depan Green di pemerintahan terguncang setelah bulan lalu surat kabar Sunday Times melaporkan, polisi telah menemukan skandal pornografi di komputer kantornya di Gedung Parlemen pada 2008. Green mengatakan laporan itu tidak benar.