Kamis 28 Dec 2017 00:30 WIB

Dardak Jadi Anggota Kehormatan Pemuda Demokrat Indonesia

 Emil Dardak
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Emil Dardak

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemuda Demokrat Indonesia (PDI) menobatkan Bupati Trenggalek Emil Elistianto Dardak sebagai anggota kehormatan. Ormas tersebut menganggap Dardak sebagai cerminan pemuda berjiwa nasionalisme.

"Alasannya karena sosok Emil Dardak merupakan pemuda millenial yang memiliki jiwa nasionalisme," ujar Ketua Dewan Pembina DPD Pemuda Demokrat Indonesia Jawa Timur Fandi Utomo di sela seminar kebangsaan di Surabaya, Rabu.

Menurut dia, keberadaan Emil Dardak dianggap sebagai sebuah fakta pemuda millenial yang ada dalam level kepemimpinan, baik saat menjabat Bupati Trenggalek maupun pendamping Khofifah Indar Parawansa dalam Pilkada Jatim 2018.

"Emil bisa dijadikan inspirasi bagi anak-anak muda karena beliau memang masih sangat muda, mampu berbuat dan bekerja dengan semangat nasionalisme," ucap FU, sapaan akrab Wakil Ketua Komisi II DPR RI itu.

Emil Dardak berterima kasih atas penobatannya sebagai anggota kehormatan PDI. Ia menjadikan penghargaan itu sebagai motivasi agar lebih baik menjalankan tugasnya, baik di Trenggalek maupun persiapan menyongsong Pilkada.

"Yang pasti, semangat nasionalisme sangat diperlukan dalam setiap penyusunan kebijakan," kata bupati berusia 33 tahun tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement