Senin 08 Jan 2018 18:06 WIB

Habib Muhammad Ajak Umat Amalkan Nasihat Habib Ali Al Habsyi

Rep: Andrian Saputra/ Red: Yusuf Assidiq
Jamaah mengikuti kegiatan Haul Habib Ali Al Habsyi.
Foto: Andrian Saputra.
Jamaah mengikuti kegiatan Haul Habib Ali Al Habsyi.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Habib Muhammad bin Husin Al Habsyi mengajak umat Muslim di Indonesia untuk mengamalkan nasihat-nasihat Habib Ali bin Muhammad bin Husain Al Habsyi. Dalam tausiyahnya pada kegiatan Haul Habib Ali Al Habsyi ke-106 di Masjid Ar Riyadh, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (8/1), Habib Muhammad mengajak jamaah untuk kembali menghidupkan majelis di tengah-tengah keluarga.

Menurutnya, hal tersebut merupakan nasihat yang disampaikan Habib Ali agar ayah sebagai kepala keluarga meluangkan waktu untuk mengajarkan tentang mengingat Allah dan Rasul-Nya kepada istri dan anak-anaknya.

"Habib Ali juga mengatakan agar duduk bersama istri dan anak kalian dan ajarkan tentang mengingat Allah dan Rasul. Dan ini maksud dari adanya majelis seperti ini untuk menghidupkan ilmu mereka (ulama) pada diri kita. Ini merupakan amanat kepada kita untuk mengemban ajaran nabi dan disebarkan pada keluarga kita," kata Habib Muhammad.

Lebih lanjut, Habib Muhammad juga meminta segenap umat Muslim tak risau dengan cobaan dan musibah yang datang bertubi-tubi dalam kehidupan. Ia menyarankan umat Muslim untuk meniru Habib Ali, untuk meningkatkan keistiqomahan dan terus meningkatkan ketakwaan.

"Tujuan kita pun keluar dari majelis ini adalah dengan niat untuk membersihkan diri dan semakin bertakwa pada Allah," ujarnya.

Habib Ali merupakan seorang sufi yang lahir di Qasam, Hadramaut, pada 24 Syawal 1259 Hijriyah atau 1839 masehi. Ia merupakan putra dari Habib Muhammad bin Husain Al Habsyi dan Habibah Allawiyyah binti Husein bin Ahmad Al Hadi Al Jufri. Sejak kecil, Habib Ali dikenal sebagai anak yang cerdas dam kuat dalam menghafal Alquran dan hadis.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement