Kamis 11 Jan 2018 10:19 WIB

Lini Depan Bali United Masih Tumpul

Rep: Febrian Fachri/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Bali United WIdodo Cahyono Putro.
Foto: Istimewa
Pelatih Bali United WIdodo Cahyono Putro.

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Bali United terus mematangkan persiapan jelang membuka musim kompetisi 2018. Pekan depan, armada yang dipimpin pelatih Widodo Cahyono Putro itu lebih duluan memulai musim baru.

Selasa (16/1) Serdadu Tridatu akan menghadapi laga kompetitif perdananya di 2018. Lawan yang akan dihadapi Irfan Bachdim dan kawan-kawan adalah wakil Singapura Tampines Rovers untuk babak play-off Liga Champions Asia. Bali United akan menjamu The Stags di markas kebesaran Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Setelah manajemen selesai melakukan belanja besar-besaran, Widodo C Putro sudah langsung menggelar serangkaian latihan dan laga uji coba. Pemain-pemain baru seperti Kevin Brands, Demerson Bruno Costa, Ilija Spasojevic, Sutanto Tan, dan Ahmad Agung diberi waktu sekitar dua pekan untuk beradaptasi dengan pemain-pemain lama.

Uji coba terbaru yang dilakukan skuat Bali United adalah melawan PSIS Semarang di I Wayan Dipta, Rabu (10/1) kemarin. Pada laga ini, Widodo memainkan hampir semua anggota skuat. Sayangnya, hasil yang dipetik Spaso dan kawan-kawan masih minor. Setelah mendominasi laga selama 90 menit, Bali United harus menerima kekalahan tipis 0-1 dari Laskar Mahesa Jenar.

Klub promosi asuhan pelatih Subangkit itu mencuri kemenangan lewat gol tunggal striker Hari Nur Yulianto. Hari mencetak gol ke gawang Wawan Hendrawan setelah memanfaatkan bola rebound. Widodo memainkan dua eks PSIS di laga ini, yakni Ahmad Agung dan Taufik Hidayat. Tapi dua pemain ini tetap tak mampu membantu banyak mengalahkan bekas timnya.

Widodo tak cemas dengan kekalahan 0-1 ini. Pelatih asal Cilacap, Jawa Tengah itu bahkan mensyukuri hasil laga melawan PSIS karena membuatnya dapat mengantongi sejumlah catatan positif untuk perbaikan dalam waktu dekat.

Widodo senang lini tengah yang dikomandoi Nick van der Velden dan Stefano Lilipaly mampu mendominasi penguasaan bola. Barisan gelandang Bali United ini mampu mengalirkan bola dengan baik ke depan sehingga para striker mampu menciptakan sejumlah peluang. Pekerjaan rumah Widodo dalam sepekan ini adalah membuat lini depan lebih tajam.

"Saya optimistis pemain Bali United akan tampil maksimal pada waktunya. Kami tinggal menajamkan lagi kerja sama saat menyerang," kata Widodo dikutip dari laman resmi Bali United, Kamis (11/1).

Masih ada waktu lima hari bagi Bali United untuk mematangkan skuat jelang meladeni permainan Tampines. Bekas pelatih Sriwijaya FC itu akan memanfaatkan waktu yang sedikit itu untuk membuat semua lini bekerja sesuai rancangan.

Persiapan Bali United tak hanya untuk melawan Tampines demi tiket ke Liga Champions Asia. Tiga hari berselang, Bali United juga memulai petualangan di turnamen pramusim resmi Piala Presiden. Bali United tergabung di Grup D dan akan bersaing dengan PSPS Pekanbaru, Borneo FC, dan Persija Jakarta.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement