Senin 15 Jan 2018 10:56 WIB

Efek Golden Globes Tingkatkan Pendapatan Sejumlah Film

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Piala Golden Globe.
Foto: EPA
Piala Golden Globe.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Beberapa film yang menang dan dinominasikan dalam acara Golden Globes mendapatkan pemasukan lebih kencang. Film-film tersebut menjadi incaran penonton untuk membeli tiket agar memuaskan rasa penasaran.

Contoh saja The Post yang berhasil mendapatkan 2.800 layar di Amerika Serikat dengan menghasilkan 22,4 juta dolar pada akhir pekan ini. Nasib yang sama pun didapatkan oleh Three Billboards Outside Ebbing, Missouri dan Lady Bird.

Lady Bird berhasil memperoleh 100 ribu dolar per layar rata-rata dalam dua bulan. Setelah kemenangan di Golden Globes dalam kategori Golden Globes for Best Picture, Musical or Comedy dan Best Actress, bertambah jumlah layar menjadi 652 di akhir pekan. Diperkirakan penambahan itu menyumbang sebanyak dua juta dolar dalam empat hari.

Sejak pertengahan November, film tersebut telah menghasilkan lebih dari 1 juta setiap akhir pekan, tetap konsisten meski berhasil menembus jumlah layar di 1.557 bulan yang lalu. Hal itu menjadi pertanda baik sebab sejak rilis film ini sudah mengumpulkan 37 juta dolar.

Sedangkan film Three Billboards Outside Ebbing,  Missouri yang memenangkan empat penghargaan, mendapatkan 1.022 layar di akhir pekan. Diperkirakan Fox berhasil mengumpulkan 2,8 juta dolar sehingga membuat total pendapatan mencapai 29 juta dolar.

Selain itu, The Shape of Water yang memenangkan Globe kategori Best Director untuk Guillermo del Toro pun berhasil menambahkan 3,3 juta dolar akhir pekan ini. Dia mendapatkan 723 layar hingga mencapai total pendapatan menjadi 27 juta dolar.

Untuk pemenang kategori bintang utama yang didapatkan James Franco, membawa The Disaster Artist meraih 20 juta dolar di pekan ke tujuh dengan pendapatan akhir pekan sebesar 537 ribu dolar. Sedangkan kemenangan Gary Oldman sebagai Winston Churchill mendorong Darkest Hour mendapatkan 5,7 juta dolar dengan total pendapatan 37 juta dolar.

Tiga film lainnya yang memenangkan piala Golden Globes yaitu Phantom Thread berhasil menambah 62 layar dengan penambahan pemasukan 1,4 juta dolar sehingga total pendapatan mencapai 2,5 juta dolar.  Film I, Tonya memenangkan Globe untuk kinerja pendukung Allison Janey mencapai angka 10 juta dolar dengan sumbangsih pekan ini mencapai 4,1 juta dolar dari 517 layar. Sedangkan film terakhir yaitu Hostiles menghasilkan 326 ribu dolar dari 42 layar dengan total penghasilan 1 juta dolar, dikutip dari The Wrap, Senin (15/1).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement