Sabtu 20 Jan 2018 13:15 WIB

Kapolres: 15 TPS di Temanggung Kategori Rawan

TPS kategori rawan membutuhkan ekstra pengamanan.

Tempat Pemungutan Suara
Foto: Adhi Wicaksono/Republika
Tempat Pemungutan Suara

REPUBLIKA.CO.ID, TEMANGGUNG -- Sebanyak 15 tempat pemungutan suara (TPS) pada Pilkada 2018 di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, masuk dalam kategori rawan. "Pada Pilkada 2018 di Kabupaten Temanggung, dari rencana sebanyak 1.801 TPS, 1.786 TPS kami kategorikan aman, dan 15 TPS kategori rawan," kata Kapolres Temanggung AKBP Wiyono Eko Prasetyo, Jumat (19/1).

Kapolres menyebutkan dari 15 TPS kategori rawan tersebut, 11 TPS masuk kategori rawan 1 dan empat TPS kategori rawan 2. Ia menjelaskan kategori rawan 1 ini lebih pada karakteristik daerahnya memang di wilayah Temanggung ini berbukit dan jaraknya jauh.

"Kalau hanya sekadar jarak yang seperti itu potensinya kami masukkan rawan 1, artinya potensi kerawanan pada pengamanan saat pendistribusian dan penjagaan pada waktu pencoblosan," katanya.

Namun, katanya, yang masuk kategori rawan 2 membutuhkan ekstra pengamanan karena selain karakteristik daerahnya yang memang sulit terjangkau, juga ada potensi konflik yang melatarbelakangi sebelumnya. "Kategori rawan 2 perlu pengawasan lebih. Kami mengikuti perkembangan situasi karena pencoblosannya masih bulan Juni nanti dan masih akan berkembang terus," katanya.

Ia menyebutkan untuk TPS kategori rawan 1 dan rawan 2 otomatis jumlah anggota Polri yang mengamankannya berbeda dengan kategori aman. "Semakin tinggi kerawanannya anggota Polri yang mengamankan akan semakin banyak, misalnya di TPS rawan 2 polisinya satu orang setiap TPS, tetapi di rawan 1 seorang polisi bisa mengamankan dua TPS dan untuk yang aman satu polisi bisa lebih dari dua TPS." katanya.

Ia mengatakan Pilkada Temanggung 2018, selain Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Tengah juga dilaksanakan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Temanggung. Ia menuturkan pada pengamanan Pilkada Temanggung, pihaknya menerjunkan 415 personel, selain itu dibantu dari Brimob Polda Jateng 100 personel, Kodim 0706/Temanggung sebanyak 177 personel dan juga dibantu sejumlah personel dari Dishub, Satpol PP, Linmas, dan Satgas Parpol.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement