REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seluruh civitas STMIK Nusa Mandiri Jakarta patut bersyukur dan berbangga. Program Studi Magister Ilmu Komputer (S2) STMIK Nusa Mandiri Jakarta berhasil meraih akreditasi B berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) No. 4166/SK/BAN-PT/Akred/M/X/2017.
Keberhasilan mendapatkan akreditasi B tersebut diraih setelah perjuangan panjang oleh Program Studi Magister Ilmu Komputer (S2) STMIK Nusa Mandiri Jakarta melakukan perbaikan di setiap aspek yang mencakup tujuh standar BAN-PT. Hal ini disampaikan oleh Ketua STMIK Nusa Mandiri Jakarta, Dr Mochamad Wahyudi MM, MKom, MPd.
Menurutnya, untuk mendapatkan akreditasi B tidak mudah bagi institusi. Sebab, hal tersebut melibatkan semua aspek yang ada di Program Studi Magister Ilmu Komputer (S2) STMIK Nusa Mandiri Jakarta.
“Hasil akreditasi ini sangat dinantikan oleh seluruh civitas akademi STMIK Nusa Mandiri Jakarta, terutama bagi mahasiswa maupun alumni. Prestasi ini tidak lepas dari kerja keras semua pihak yang terlibat, termasuk Ketua Program Studi Magister Ilmu Komputer (S2). Tetapi, keberhasilan ini tidak semata milik program studi melainkan milik institusi, mahasiswa, alumni, serta stakeholder STMIK Nusa Mandiri Jakarta,” kata Wahyudi, Rabu (16/1).
Wahyudi menambahkan, hasil akreditasi yang telah diraih ini juga sebagai pengakuan dari BAN-PT atas kualitas Program Studi Magister Ilmu Komputer (S2) STMIK Nusa Mandiri Jakarta. “Tentunya hal ini tidak lepas dari kerja sama serta doa dari seluruh civitas STMIK Nusa Mandiri Jakarta”, tambahnya.
Lebih lanjut, Wahyudi menjelaskan, penilaian akreditasi ini mempertimbangkan tujuh indikator, seperti visi misi, tata kepemimpinan, sistem penjamin mutu, mahasiswa dan lulusan, sumber daya manusia, dan kurikulum pembelajaran dan kampus. Selain itu, sarana prasarana dan informasi, penelitian dan pengabdian masyarakat serta kerja sama.
“Semoga keberhasilan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademi STMIK Nusa Mandiri Jakarta untuk meningkatkan mutu pendidikan yang lebih baik,” ungkapnya.