Ahad 21 Jan 2018 06:10 WIB

Menag Akui Grogi Bicara di Depan Gurunya

Ia berharap alumni pesantren bisa menjadi perekat umat

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Esthi Maharani
Menag Lukman Hakim Saifuddin
Foto: dok. Kemenag.go.id
Menag Lukman Hakim Saifuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin mengaku grogi berbicara pada para guru. Hal itu terjadi ketika ia secara resmi membuka silaturahmi dan sarasehan internasional peringatan milad pondok pesantren Daar el-Qolam ke-50 pada Sabtu (20/1).

"Banyak guru saya yang hadir dalam acara ini. Walau saya Menteri Agama, terus terang tidak mudah berbicara di depan para guru saya," kata Lukman di Aula Daar el-Qolam.

Meskipun begitu, ia mengaku bersyukur dan berbahagia bisa menghadiri forum pimpinan pesantren alumni Gontor. Menurutnya, forum tersebut adalah forum terbesar yang dihadiri lebih dari 400 pimpinan pesantren alumni Gontor.

Selain itu dalam sambutannya, Lukman berharap, Gontor serta alumni-alumninya bisa menjadi perekat umat, memberikan edukasi, dan bisa mencegah mereka terjerumus pada pertentangan yang tidak esensial.

Dalam acara tersebut, hadir sejumlah tokoh seperti Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono, Ketua Forum Pimpinan Alumni Gontor, Zulkifli Muhadli, pimpinan Ponpes Gontor, Hassan Abdullah Sahal, Bupati Kabupaten Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement