Senin 22 Jan 2018 20:42 WIB

Museum Bahari Dibuka Kembali Selasa

Dibuka sepekan setelah terbakar Selasa (16/1) lalu.

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar Museum Bahari di Penjaringan, Jakarta, Selasa (16/1).
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar Museum Bahari di Penjaringan, Jakarta, Selasa (16/1).

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Museum Bahari di Penjaringan, Jakarta Utara rencananya dibuka kembali pada Selasa (23/1). Sebelumnya museum ini terbakar pada Selasa pagi (16/1).

"Besok museum mau dibuka untuk ruangan yang aman bagi pengunjung," kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Museum Bahari, Husnions Nizar di Jakarta Pusat, Senin (22/1).

Ruangan Museum Bahari yang aman untuk dikunjungi, yakni di gedung A dan B. "Gedung C yang terbakar nggak mungkin dibuka, yang dibuka terutama gedung A, untuk gedung B untuk ruang rapat nggak ada koleksi, jadi aman," kata Husnions.

Gedung C adalah lokasi tempat terjadinya musibah kebakaran dan memiliki risiko untuk pengunjung, katanya. "Ya yang terbakar gedung C. Ada juga yang ndak terbakar. Tapi atasnya berisiko buat pengunjung," kata Husnions.

Kebakaran di museum Bahari terjadi pada Selasa pagi pukul 08.50 WIB. Petugas Museum Bahari kemudian melihat ada asap, sehingga berusaha memadamkan dengan alat yang dimiliki.

Sekitar pukul 11.00 WIB, secara umum api sudah bisa dikendalikan, kondisinya stabil, tinggal pemadaman secara tuntas. Gedung ini sendiri sebetulnya baru selesai direnovasi bulan November 2017 dan renovasinya total.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement