REPUBLIKA.CO.ID, PADANG - Presiden Jokowi menghadiri puncak peringatan Hari Pers Nasional 2018 di Kota Padang, Sumatra Barat, Jumat (9/2) pagi. Dalam tiga hari belakangan, Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi memang menyempatkan 'berkeliling' Sumatra Barat untuk melakukan kunjungan kerja sekaligus memeriahkan rangkaian acara HPN 2018.
Puncak peringatan HPN kali ini diadakan di kawasan Danau Cimpago dan Pantai Padang, Kota Padang, Sumatra Barat.
Sebelumnya, Presiden dan Ibu Iriana yang bermalam di Kabupaten Tanah Datar, sempat menyambangi Nagari Pariangan, Kabupaten Tanah Datar yang digadang-gadang sebagai desa terindah di dunia. Dari Nagari Pariangan, Presiden langsung menuju Padang untuk menghadiri pelaksanaan Peringatan Hari Pers Nasional 2018.
Siang ini, selepas menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Raya Sumatra Barat, Presiden akan menyerahkan sertifikat tanah wakaf serta berkunjung ke Universitas Negeri Padang (UNP). Sore harinya, sebelum kembali ke Jakarta, Presiden juga akan menghadiri groundbreaking atau peletakan batu pertama proyek Jalan Tol Padang-Pekanbaru Tahap I yang menghubungkan Padang dan Sicincin.
Gubernur Sumatra Barat Irwan Prayitno menyambut baik kedatangan Presiden Jokowi dalam puncak peringatan HPN 2018. Ia berharap, seluruh rangkaian peringatan Hari Pers Nasional kali ini mampu mendatangkan manfaat bagi insan pers dan bagi masyarakat Sumatra Barat. Irwan juga menyebutkan, HPN 2018 merupakan momentum bagi Sumbar untuk menawarkan seluruh potensi investasi yang ada.
"Fokus kami adalah menawarkan potensi pariwisata. Apalagi kesempatan ini dihadiri wartawan yang bisa ikut menceritakan kepada masyarakat betapa indahnya Sumatra Barat," katanya.