Ahad 11 Feb 2018 21:48 WIB

Kalahkan Thailand, Indonesia Hadapi India di Final

Indonesia berhasil mengalahkan Thailand 60-38.

Rep: Fitriyanto/ Red: Ratna Puspita
Pebasket putra Thailand Bhurinun Nantho (kiri) mencoba memasukkan bola dengan dikawal pebaket Indonesia Christian Ronaldo Sitepu saat pertandingan babak kualifikasi bola basket 18th Asian Games Invitation Tournament di Hall Basket Senayan, Jakarta, Ahad (11/2).
Foto: ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Pebasket putra Thailand Bhurinun Nantho (kiri) mencoba memasukkan bola dengan dikawal pebaket Indonesia Christian Ronaldo Sitepu saat pertandingan babak kualifikasi bola basket 18th Asian Games Invitation Tournament di Hall Basket Senayan, Jakarta, Ahad (11/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Tim nasional basket putra Indonesia berhasil mengalahkan Thailand pada lanjutan test event Asian Games 2018, Ahad (11/2). Tim asuhan Fictor Roring berhasil menang telak 60-38. Hasil ini mengantar Indonesia lolos ke final dan akan berhadapan dengan India.

Indonesia tampil meyakinkan di kuarter pertama dengan unggul 17-6. Namun, performa Indonesia di kuarter dua menurun sehingga bisa disamakan menjadi 24-24. Kuarter tiga, Indonesia kembali memimpin 37-30 dan akhirnya menang 60-38 pada kuarter terakhir.

“Pemain termotivasi dengan dukungan yang hadir, semua pemain menunjukkan semangat luar biasa semuanya. Mereka tampil luar biasa berikan yang terbaik,” ujar Ito, sapaan Fictor Roring usai pertandingan. 

Kendati menang, Ito mengakui field goal timnya lebih buruk dibandingkan pertandingan sebelumnya. "Hari ini fokus kami serang ke dalam karena kami punya size, banyak poin dapat dari paint area.

Pada pertandingan ini, Arki absen. Dia juga dipastikan tidak bermain melawan India besok. "Kehilangan Arki Dikania Wisnu sangat vital, tetapi itu akan jadi motivasi bagi pemain lainnya untuk menggantikan peran Arki,” kata Ito. 

Andakara Prastawa yang mencetak angka terbanyak, yakni 16 poin, usai pertandingan berterima kasih atas dukungan penonton yang luar biasa. “Terima kasih para pendukung yang sudah mendukung, main di kandang sendiri, kita tidak mau dipermakukan di depan pendukung sendiri.”

Asisten pelatih Thailand Piyapong Piroon menyatakan Indonesia merupakan tim yang bagus. Dia menuturkan Indonesia punya kualitas yang sama dengan ketika meraih medali perak SEA Games 2017 di Kuala Lumpur. 

“Sedangkan kami pemain usia di bawah 23. Kemarin di luar dugaan, kami bisa menang dari India. Ini bukan tim nasional kita yang akan tampil di Asian Games 2018 nanti.”

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement