Selasa 13 Feb 2018 08:21 WIB

Hari Ini Pengundian Nomor Urut Calon Wali Kota Sukabumi

Pengundian nomor urut akan dilakukan di Gedung Juang 45 sekitar pukul 09.00 WIB.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Andi Nur Aminah
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi menetapkan empat pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Sukabumi berhak untuk mengikuti pilkada Juni 2018, Senin (12/2).
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi menetapkan empat pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Sukabumi berhak untuk mengikuti pilkada Juni 2018, Senin (12/2).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Tahapan pilkada Kota Sukabumi memasuki pengundian nomor urut calon pasangan wali kota dan wakil wali Kota Sukabumi, Selasa (13/2). Rencananya pengundian nomor urut akan dilakukan di Gedung Juang 45 sekitar pukul 09.00 WIB.

Sebelumnya, sebanyak empat pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Sukabumi ditetapkan lolos untuk mengikuti pilkada Juni 2018 mendatang. Hal ini didasarkan hasil rapat pleno terbuka penetapan calon wali kota Sukabumi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi, Senin (12/2) siang.

Keempat pasangan calon tersebut yakni Mulyono-Ima Slamet, Dedi R Widjaja-Hikmat Nuristawan, Achmad Fahmi-Andri Setiawan Hamami, dan Jona Arizona-Hanafie Zain. Pada Selasa ini akan dilakukan pengundian nomor urut calon wali kota, terang Komisioner KPU Kota Sukabumi Agung Dugaswara kepada wartawan.

Menurut dia, teknis pengundian nomor urut ini ditandai dengan pengundian nomor antrean oleh calon wakil wali Kota Sukabumi. Selanjutnya, dia mengatakan, dilakukan pengundian nomor urut calon wali kota oleh calon wali kota Sukabumi.

Calon Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, ia bersama pasangannya memandang nomor urut berapa pun akan diterima. "Nomor berapa saja insya Allah menang," kata dia.

Hal senada disampaikan calon wali kota Sukabumi lainnya Jona Arizona. "Semua nomor baik bagi pasangan kami," kata dia. Sehingga ia serahkan sepenuhnya pada proses yang berjalan nanti. Calon Wali Kota Sukabumi lainnya Dedi Widjaja mengatakan, ia akan menyerahkan sepenuhnya pengundian nomor urut dalam proses yang dijalankan KPU. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement