Selasa 13 Feb 2018 17:17 WIB

Bali United Dipermalukan Yangon United 1-3

Yangon mampu bertahan dan mengandalkan serangan-serangan balasan.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Bali United Widodo C Putro (kedua kiri) berjabat tangan dengan Pelatih Yangon United Myanmar Myo Min Tun (kedua kanan) didampingi pesepak bola Yangon United Yan Aung Kyaw (kanan) dan pesepak bola Bali United Agus Nova Wiantara (kiri) seusai konferensi pers menjelang laga Piala AFC 2018 di Sanur, Bali, Senin (12/2).
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Pelatih Bali United Widodo C Putro (kedua kiri) berjabat tangan dengan Pelatih Yangon United Myanmar Myo Min Tun (kedua kanan) didampingi pesepak bola Yangon United Yan Aung Kyaw (kanan) dan pesepak bola Bali United Agus Nova Wiantara (kiri) seusai konferensi pers menjelang laga Piala AFC 2018 di Sanur, Bali, Senin (12/2).

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Bali United mengawali laga penyisihan Grup G Piala AFC 2018 dengan hasil yang buruk. Menjamu klub dari Myanmar, Yangon United FC, di Stadion Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (13/2), skuat Serdadu Tridatu dipermalukan dengan skor 1-3.

Bali sebetulnya tampil baik meski hanya menurunkan skuat lapis kedua. Pada awal babak pertama, para penggawa asuhan pelatih Widodo Cahyono Putro itu mampu mendominasi pertandingan dan beberapa kali mengancam gawang lawan.

Sementara, para pemain Yangon hanya mampu bertahan dan mengandalkan serangan-serangan balasan. Namun, para pemain berjuluk the Lions tersebut tampak keras menggagalkan setiap upaya tuan rumah membuka keunggulan.

Pola bermain yang menunggu membuat penggawa Yangon justru mampu membuka keunggulan. Persisnya pada menit ke-15, serangan balik para pemain tengah berhasil mengantarkan bola ke pemain depan Uzochukwu Emmanuel. Pemain asal Nigeria tersebut berhasil melepas sepakan ke gawang yang dijaga kiper Made Wardhana.

Sepakan Emmanuel sebetulnya mengenai palang gawang. Namun bola sudah terbukti melewati garis gawang. Wasit pun mengesahkan gol tersebut. Tak lama, Yangon kembali menjebol gawang Bali. Pada menit ke-18, Wardhana kembali dipaksa memungut bola dari sarangnya.

Gol kedua terjadi lewat sundulan pemain depan Yangon, Sekou Syilla. Skor menjadi renggang 2-0. Alih-alih membalas gol tertinggal, para pemain Bali kembali kebobolan pada menit ke-25. Lagi-lagi Syilla mempecundangi kiper Wardhana dan membuat skor semakin berjarak 3-0.

Unggul tiga gol di awal babak pertama, membuat para pemain Yangon mulai tampil terbuka. Sementara, para penggawa Bali meninggikan intensitas permainan dengan upaya membalas. Kerja keras membalas gol tersebut baru terjadi menjelang babak pertama pungkas.

Persisnya pada menit ke-45, sang kapten Gede Sukadana memanfaatkan bola liar di depan gawang Yangon. Ia menguasai bola dan melepas sepakan ke arah gawang. Kiper Kyaw Zin Htet yang tak sigap terpaksa kecolongan. Babak pertama berakhir dengan skor 1-3.

Pada babak kedua, Widodo mencoba mengutak-atik komposisi pemainnya. Akan tetapi, upaya mengejar skor tertinggal tetap nihil. Hanis Saghara, pemain muda dari timnas U-19 Indonesia sempat dua kali berusaha melepas sepakan spekulasi ke gawang Yangon. Akan tetapi, peluang yang terjadi pada menit ke-64 dan 70-an tersebut belum berhasil.

Yangon juga punya kesempatan menambah jumlah gol pada menit ke-72. Syilla lagi-lagi menjadi ancaman. Tapi kiper Wardhana sigap menerima sundulan pemain dari Papua Nugini tersebut. Skor masih 1-3 sampai menit ke-80.

Peluang emas milik Bali terjadi pada menit ke-82. Pemain Yangon Kekere Moukailou dianggap wasit menyentuh bola dengan tangannya di areal terlarang. Wasit menunjuk titik putih ke gawang Yangon. Namun eksekusi yang dilakukan Kevin Brands gagal memperkecil keunggulan.

Skor tetap tetap 1-3 sampai menit ke-90. Wasit memberikan tambahan waktu empat menit. Akan tetapi Bali pun tak lagi mampu memperkecil kekalahan. Sampai peluit panjang, Yangon berpuas diri dengan skor 1-3.

Kemenangan dari Bali membuat Yangon kini memimpin klasemen sementara di Grup G dengan tiga angka. Menyusul di peringkat kedua, ada kesebelasan dari Vietnam FLC Thanh Hoa yang menang dengan skor 1-0 atas tim dari Filipina, Global Cebu.

Sementara, Bali kini terbawah dengan nilai nol bersama Global. Selanjutnya, kedua klub tersebut akan bertemu di Stadion Memorial Rizal di Manila pada 27 Februari mendatang.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement