Selasa 13 Feb 2018 17:33 WIB

Seedorf Jalani Debut di Deportivo dengan Kekalahan

Cemoohan dan ejekan menggema di Stadion Riazor .

Clarence Seedorf
Foto: Reuters
Clarence Seedorf

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Clarence Seedorf menjalani pertandingan pertamanya sebagai pelatih Deportivo La Coruna dengan hasil buruk. Skuat asuhan pria Belanda itu takluk 0-1 dari tamunya Real Betis pada Senin (12/3) waktu setempat.

Penyerang Betis Lorenzo Moron menjalani debut impiannya saat melawan Villarreal akhir pekan lalu, mencetak gol semata wayang pada menit ke-55. Ini menjadi gol ketiganya dalam penampilan kedua di tim utama Betis.

Pemain asal Spanyol itu meluncur untuk menyambar umpan silang mendatar dan memasukkannya ke gawang tanpa dapat diantisipasi kiper Deportivo, Ruben Martinez.

Deportivo berupaya bangkit setelah tertinggal. Striker Florin Andone memiliki peluang yang mengenai tiang gawang dan pada fase akhir pertandingan tembakannya melebar. Sebelumnya, rekan setimnya Celso Borges nyaris mengemas gol untuk tim tuan rumah.

Cemoohan dan ejekan menggema di Stadion Riazor saat peluit panjang berbunyi, menyusul kekalahan keempat Depor dalam enam pertandingan pada 2018. Deportivo kini menempati peringkat ke-19 di klasemen La Liga Spanyol, tertinggal tiga poin dari zona aman. Adapun Betis naik ke peringkat kedelapan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement