Kamis 15 Feb 2018 18:56 WIB

Turki Minta Milisi Kurdi Dikeluarkan dari SDF

Ankara menganggap milisi Kurdi sebagai ancaman.

Rep: Marniati/ Red: Teguh Firmansyah
Seorang anggota milisi Kurdi di dekat kota Bashir, di selatan Kirkuk.
Foto: abc
Seorang anggota milisi Kurdi di dekat kota Bashir, di selatan Kirkuk.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA--- Menteri Pertahanan Turki mengatakan pada Kamis (15/2), dia telah memberi tahu rekannya dari AS, Jim Mattis, agar YPG Kurdi Suriah dikeluarkan dari Pasukan Demokratik Suriah (SDF). SDF adalah milisi yang didukung oleh Washington dalam perang melawan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS)

Menteri Nurettin Canikli, dalam sebuah briefing kepada wartawan di Brussels setelah bertemu dengan Menteri Pertahanan AS Jim Mattis  juga membantah tentang SDF yang didominasi oleh orang-orang Arab. 

 

Baca juga,  Turki Kecam Undangan Rusia untuk Kurdi Suriah.

 

Ia mengatakan milisi sepenuhnya dikendalikan oleh YPG. KomentarCanikli disiarkan langsung di televisi di Turki. Saat ini Turki sedang menggelar operasi di Afrin untuk menghabisi gerakan Kurdi, YPG.

 

Ankara memandang YPG sebagai milisi yang mendukung gerakan pemberontak Kurdi di Turki.  Sementara AS meminta Turki untuk menahan diri dan fokus untuk melawan gerakan ISIS.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement