REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Pelatih Juventus Massimiliano Allegri meminta pihak klub untuk mendatangkan gelandang tengah AC Milan Giacomo Bonaventura ke Allianz Stadium musim depan. Menurut Il Messaggero disadur Football Italia, Rabu (21/2), Bonaventura merupakan sosok pemain yang dicari oleh Bianconeri untuk mengisi lini tengah mereka bersama Miralem Pjanic dan juga Sami Khedira.
Keinginan Allegri tentu tak semudah ketika mereka mendapatkan Mattia De Sciglio dari San Siro. Pasalnya, Bonaventura merupakan nyawa permainan Rossoneri di lini tengah bersama Lucas Biglia dan Franck Kessie dalam formasi 4-3-3 milik Gennaro Gattuso.
Selain peningkatan kualitas yang ditunjukan Hakan Calhanoglu bersama Milan, Bonaventura jadi kunci bagi setiap pola serangan Diavollo Rosso. Ini lantaran fleksibiltasnya yang luar biasa dalam memainkan peran ketika bertahan maupun menyerang.
Bonventura bermain dalam formasi menyerang di belakang Calhanoglu. Tapi saat bertahan, posisi pemain yang akrab disapa Jack tersebut bakal berubah menjadi gelandang sayap kiri guna membantu Ricardo Rodriguez.
Pesepak bola 28 tahun itu telah menyumbang lima gol dengan satu assist dari 17 pertandingannya di pentas Serie A Italia. Pamornya memang kalah mentereng dengan pemain setipe Marek Hamsik (Napoli) dan Radja Nainggolan (AS Roma). Namun ia adalah kepingan penting Rossoneri untuk masa depan.
Jack Bonaventura bergabung dengan Milan dari Atalanta pada periode gelap kesebelasan kota Mode. Pemilik nomor punggung 5 tersebut diboyong dengan harga sekitar 7 juta Euro pada detik-detik akhir jendela transfer 2014 setelah komunikasi alot yang terjadi antara dirinya dengan Inter Milan.