Sabtu 24 Feb 2018 21:03 WIB

Garuda Amankan Tiket Play-off

Garuda Bandung total mengoleksi 25 angka dengan menyisakan satu laga.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Point guard Garuda Gary Jacobs membawa bola melawan Bima Perkasa Jogja.
Foto: Dok IBL
Point guard Garuda Gary Jacobs membawa bola melawan Bima Perkasa Jogja.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Garuda Bandung berhasil mengamankan satu tiket babak play-off kompetisi basket IBL Pertalite 2017/2018. Kepastian tersebut didapat setelah pada Seri 8 Malang menaklukkan Bima Perkasa Jogja dengan skor 87-80 di GOR Bimasakti Malang, Sabtu (24/2). 

Hasil ini membuat Garuda Bandung total mengoleksi 25 angka dengan menyisakan satu laga. Apapun hasilnya pada laga tersisa tidak berpengaruh terhadap Garuda yang berhak menempati peringkat dua Divisi Merah, mendampingi Satria Muda Pertamina yang sudah memastikan posisi pertama.

Pertandingan antara Garuda Bandung melawan Bima Perkasa sangat menentukan bagi kedua tim untuk bisa lolos ke play-off IBL. Kedua tim pada dua pertemuan sebelumnya saling mengalahkan. Sehingga memenangkan pertarungan ini wajib bagi kedua tim.

Menyadari pentingnya kemenangan ini, kedua tim langsung menurunkan formasi pemain terbaiknya, Garuda Bandung menurunkan Diftha Pratama, Gary Jacobs, Surliyadin, Roderick Flemings dan Galang Gunawan. Sedangkan Bima Perkasa Jogja memainkan Anthony McDonald, As Adi M Alan, Chandra Alkristian, Yanuar Priasmoro dan Emilio Park.

Tim asuhan Andre Yuwadi langsung menekan sejak awal permainan, sehingga dikarenakan satu unggul 26-19. Namun di kuarter dua Bima Perkasa Jogja memberi perlawanan, sehingga di akhir kuarter dua selisih angka hanya 42-41 masih untuk keunggulan Garuda Bandung.

Memasuki kuarter tiga, pertandingan berlangsung seru. Pertengahan kuarter tiga angka sempat imbang 50-50, namun Jacobs dkk kemudian melaju dan menutup kuarter ini 67-53. Akhirnya Garuda Bandung menyelesaikan pertandingan ini dengan kemenangan 87-80. Sekaligus mengamankan posisi dua Divisi Merah. Berhak lolos ke babak playoff.

Roderick Flemings menjadi pahlawan dengan mencetak 26 angka di kuarter terakhir.Total Flemings mencatat 37 angka dan 20 rebound selama 40 menit bermain.

"Sejak awal memang kami prediksi bakal sulit. Bima Perkasa sudah membaca permainan kami. Mereka menjaga penembak-penembak Garuda sehingga permainan kami arahkan ke Flemings," kata asisten pelatih Garuda Andri Syarel Octares.

Flemings tak menduga bisa mencetak poin sebanyak itu. "Kami bermain bagus sebagai tim. Game plan dan teman teman mendukung saya mencetak angka," kata Flemings.

Gary Jacobs Jr menambah dengan 29 angka. "Saya gembira akhirnya bisa ke play-off. Kami bermain bagus secara tim. Kami akan berusaha lebih baik pada if nanti," kata Gary. Musim lalu bersama NSH, Gary hanya nyaris maju ke play-off.

Di kubu BPJ, Emilio Dacre Park mencetak souble double 21 angka dan 12 rebound. Anthony Mc Donald menambah 26 angka.

"Kuarter ketiga kami tertinggal terlalu jauh. Kuarter keempat sudah berusaha keras mengejar namun beberapa kali kehilangan momentum," kata pelatih BPJ, Raoul Miguel Hadinoto. Konsistensi diakui masih jadi kekurangan pasukannya.

"Kami sudah berusaha maksimal. Kuarter ketiga transisi ofense ke defense kami jelek. Kuarter keempat kami sudah bisa menahan Gary namun bobol lewat Flemings," kata kapten tim Yanuar Dwi Priasmoro.

Raoul berharap Yanuar dkk tetap menampilkan permainan terbaik melawa Satria Muda Pertamina pada Ahad (25/2). Ia meminta pasukannya tidak memeedulikan soal play-off tetapi mentampilkan permainan terbaik.

Bima Perkasa Jogja masih berpeluang lolos ke babak play-off IBL, asalkan pada pertandingan terkahir menang dari SM Pertamina. Sebab Hangtuah kalah dari Pelita Jaya pada laga Sabtu malam. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement