Senin 26 Feb 2018 15:20 WIB

Guardiola Sesalkan Cedera Fernandinho

Gelandang asal Brasil ini tumbang dalam pertandingan final Piala Liga Inggris.

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Israr Itah
Fernandinho (kanan)
Foto: AP Photo/Tim Ireland
Fernandinho (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Manchester City Guardiola menyesali cedera yang dialami gelandang Fernandinho. Gelandang asal Brasil ini tumbang dalam pertandingan final Piala Liga Inggris melawan Arsenal yang dimenangkan Manchester City 2-1, Senin (26/2) dini hari WIB.

"Dia cedera. Pada pertandingan berikutnya ia akan absen. Kami akan menilai cederanya besok tapi kami sangat, sangat kehilangan," kata Guardiola, dikutip Reuters.

Fernandinho digantikan Bernardo Silva pada babak kedua dalam pertandingan yang digelar di Stadion Wembley. Dengan gol yang diraih oleh Sergio Aguero, Vincent Kompany dan David Silva, Manchester City berhasil mengoleksi trofi pertama mereka musim ini.

"Sekarang kami harus mencari solusi, untuk mencari pemain mana yang bisa bermain di posisi Fernandinho. Sekarang kami memiliki masalah di posisi tersebut," kata Guardiola.

(Baca juga: Danny Drinkwater: Chelsea tidak Pantas Kalah)

Trofi Piala Liga ini juga menjadi gelar pertama bagi Guardiola di Inggris. Manchester City pun kandidat terkuat dalam persaingan meraih gelar Liga Primer Inggris. Sebagai pemimpin klasemen, mereka unggul 13 poin dari Manchester United yang berada di posisi kedua.

Fernandinho bermain hampir dalam semua pertandingan Manchester City musim ini. Di Liga Primer ia sudah mencetak tiga gol. Manchester Ciy akan kembali berhadapan dengan Arsenal pada 2 Maret mendatang. Tapi kali ini mereka bertemu pada pekan ke-28 Liga Primer. 

Lihat cuplikan kemenangan City atas Arsenal: (sumber: Twitter Manchester City)

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement