REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Cuaca dingin dan salju tebal yang terus turun di sebagian besar wilayah di Inggris dan sekitarnya, menyebabkan anak-anak sekolah diliburkan.
"Anak-anak diliburkan dari sekolah dan mereka pun bermain salju di taman-taman seperti di Colcheter Castle Park," ujar Rina Soepeno Petit, ibu dua anak balita yang menikah dengan pria Inggris, Rabu (28/2) waktu setempat.
Cuaca dingin juga menyebabkan gangguan lebih lanjut. Suhu hampir minus 12 derajat Celsius (11 derajat Fahrenheit) di beberapa daerah. Peringatan akan turunnya salju juga diumumkan di sebagian besar Inggris termasuk Skotlandia, Inggris utara, East Midlands, timur dan tenggara Inggris dan London serta Colchester di Essex
Rina mengatakan putrinya, Emily Soepeno Pettit (lima tahun) yang masih di kelas Reception di Friar's Grove dan Lucas Soepeno Pettit, hampir tiga tahun, sekolah di taman kanak-kanak Abacus Kindergarten, diliburkan hingga akhir pekan ini. Menurut Rina, guru mengirim email ke semua orang tua dan juga disebutkan di website sekolah. Sedangkan Lucas dari Facebook page dan sepertinya badai salju akan berlanjut hingga akhir pekan.
Ratusan sekolah tutup dan transportasi umum juga sangat terpengaruh. "Kemarin anak-anak masih sekolah, hari ini libur kan dan kemungkinan hingga akhir pekan," ujar Nurisma Fira, ibu empat anak yang masih balita dan di bawah 10 tahun, yang semuanya sudah sekolah.
Salju juga memengaruhi ratusan sekolah di Skotlandia, yang akan tetap ditutup, termasuk semua sekolah di Glasgow, Lothian Barat dan Renfrewshire, bersama dengan 120 sekolah lainnya di Aberdeenshire dan di Wilayah Essex. Namun hujan salju yang datang sejak Senin (26/2) pagi yang diperkirakan berlanjut hingga akhir pekan ini tidak menyurutkan orang untuk tidak bekerja terutama yang menggunakan kendaraan, meskipun ada peringatan dari badan lalu lintas di Inggris.
Warga berjalan di Millennium Bridge saat hujan salju di London, Selasa (27/2). Salju lebat di sejumlah wilayah Inggris mengganggu transportasi dan menyebabkan siswa diliburkan. (Jonathan Brady/PA via AP)
Para pengemudi diminta lebih berhati-hati dalam mengendarai karena dikhawatirkan terjadi kecelakaan dan layanan darurat juga diberikan kepada pengendara yang terjebak. Menurut ramalan cuaca salju diperkirakan akan terus berlanjut dan jadwal penerbangan berkurang dan operator kereta api juga mengalami gangguan banyak yang bertanya-tanya mengapa kereta dibatalkan karena rel kereta dipenuhi salju dan sangat berbahaya.
"Kami tidak ingin penumpang terjebak di dalam kereta api," ujar seorang petugas.
Perusahaan kereta api di Inggris National Rail menasihati penumpang kereta untuk memeriksa perjalanan sebelum melakukan perjalanan pada Rabu dan Kamis. Disebutkan lebih dari 100 penerbangan dibatalkan di Bandara Heathrow. Maskapai penerbangan Inggris British Airways mengatakan penerbangan kemungkinan akan terpengaruh sepanjang minggu ini.
Untuk beberapa jam selama cuaca terburuk pada Rabu (28/2), penerbangan dikurangi secara proaktif di Heathrow. Bandara London City menunda semua penerbangannya saat pekerja membersihkan landasan pacu salju dan Gatwick meminta penumpang memeriksa maskapai penerbangan sebelum melakukan perjalanan.
Semua operasi di Bandara Glasgow dihentikan, namun akan dibuka kembali pada Rabu pukul 08:30 GMT, sementara beberapa penerbangan keluar dari Edinburgh dibatalkan. Bandara Newcastle memperingatkan penundaan sementara landasan pacu dibersihkan dari salju
Jalan-jalan di Norfolk diblokir karena kendaraan terjebak di salju, termasuk jalan selatan motorway jalan bebas hambatan A11 di Wymondham dan A143 di Haddiscoe. Bagian dari A1 di Cambridgeshire ditutup di kedua arah, antara persimpangan A1M 17 dan A6121 di Tinwell.
Petugas Jalan Raya Inggris mengatakan jalan di A66 di Durham ditutup antara A1M dan A685 dan A59 di North Yorkshire ditutup barat setelah A61 antara Harrogate dan Skipton. Siaran televisi BBC Inggris terus melaporkan situasi di berbagai wilayah karena dimungkinkan salju yang datang dari Siberia itu akan terus berlanjut melanda Kerajaan Inggris UK bahkan melakukan live sepanjang hari dan suhu udara anjlok sampai minus 12.