REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Demokrat menggelar Rapat Pimpinan Nasional Sentul International Convention Center (SICC) Sentul City, Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (10/3). Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir dan meresmikan Pembukaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat Tahun 2018.
Rapimnas Partai Demokrat tersebut diikuti seluruh kader mulai unsur Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) hingga level pengurus anak cabang (PAC) atau setingkat kecamatan seluruh Indonesia.
Pantauan Republika seluruh kader Partai Demokrat mulai memasuki area Rampinas sejak pagi. Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengungkapkan kurang lebih 10 ribu kader Partai Demokrat yang mengikuti Rapimnas yang digelar selama dua hari sejak Sabtu (10/3) sampai Ahad (11/3) esok.
"Ada 10 ribu kader dari seluruh Indonesia. Anda siap untuk menang 2019. Karena sudah siap, tidak ada yang tidak siap," ujar Hinca.
Ribuan kader Partai Demokrat sudah memenuhi acara rapat pimpinan nasional (Rapimnas) Partai Demokrat 2018 di Sentul International Convention Center di Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (10/3). Rapimnas akan digelar sampai Ahad (11/3) esok. (Fauziah Mursid / Republika)
Rapimnas akan diisi arahan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Rapimnas rencananya membahas strategi dan upaya Partai Demokrat dalam Pemenangan Pilkada 2018 dan Pemenangan Pemilihan Umum Legislatif serta Pemilihan Presiden 2019. Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Fraksi Partai Demokrat tingkat Provinsi dan Fraksi Partai Demokrat di tingkat Kota/Kabupaten se-indonesia.
Sebelumnya Ketua Komando Satuan Tugas Bersama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (6/3). Kedatangannya untuk memberikan undangan Rapimnas Partai Demokrat yang akan diselenggarakan pada 10-11 Maret di Sentul.
"Kami berharap kehadiran beliau di tengah-tengah seluruh kader yang dihadirkan dalam Rapimnas tersebut," kata AHY.