Jumat 16 Mar 2018 16:49 WIB

Mikaela Shiffrin Bersinar di Usia 23 Tahun

Pemain ski ini telah menggenggam gelar Piala Dunia kedua berturut-turut.

Rep: Santi Sopia/ Red: Endro Yuwanto
Mikaela Shiffrin
Foto: nbcolympics.com
Mikaela Shiffrin

REPUBLIKA.CO.ID, OFTERSCHWANG -- Mikaela Shiffrin benar-benar bersinar musim ini. Shiffrin memenangkan 11 kompetisi musim ini dan telah menjadi pemain ski pertama dengan total 42 kemenangan di Piala Dunia sebelum berusia 23 tahun.

Pemain ski asal Amerika Serikat itu membungkus gelar setelah kemenangan di Piala Dunia wanita, akhir pekan lalu. Shiffrin unggul 225 poin dari satu-satunya penantang yang tersisa, Petra Vlhova, di partai final.

Ini mengartikan Shiffrin telah menggenggam gelar Piala Dunia kedua berturut-turut. "Ini adalah pertempuran besar bagi saya secara mental untuk mengetahui secara pasti di mana fokus saya seharusnya," kata Shiffrin, yang berusia 23 tahun pada Selasa (13/3).

Sebelumnya, Shiffrin memenangkan medali emas Olimpiade dan Ragnhild Mowinckel dari Norwegia sebagai peraih medali perak. "Hal terbaik bagi saya sekarang adalah memiliki bola kristal sudah terkunci. Saya benar-benar bisa menikmati balapan terakhir dan tidak harus memperjuangkan poin untuk memenangkan gelar dunia," ujarnya.

Shiffrin menjadi pemain ski wanita Amerika Serikat kedua yang memenangkan gelar terbanyak secara keseluruhan. Ia berhasil merebut 10 kemenangan terbaik dalam Piala Dunia musim ini sekaligus difavoritkan berhasil mempertahankan gelar pertamanya sejak menetapkan rekor Piala Dunia dengan memenangkan lima balapan pertama 2018.

Shiffrin pernah gagal memenangi kompetisi di Flachau, Austria. Di Olimpiade Pyeongchang, Korea Selatan, ia gagal finis tiga kali dan dua kali menempati posisi ketujuh.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement