Senin 19 Mar 2018 14:40 WIB

Dubes Kenalkan Budaya Korsel ke Santri Gontor

Duta besar yang pernah bertugas di Pakistan tersebut juga memuji Unida Gontor.

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Agung Sasongko
Duta besar Korea Selatan untuk Indonesia, Kim Chang Beom mengunjungi Pondok Modern Darussalam Gontor dan Universitas Darussalam Gontor pada Ahad, 18 Maret 2018.
Foto: Dok. Unida Gontor
Duta besar Korea Selatan untuk Indonesia, Kim Chang Beom mengunjungi Pondok Modern Darussalam Gontor dan Universitas Darussalam Gontor pada Ahad, 18 Maret 2018.

REPUBLIKA.CO.ID,  PONOROGO -- Duta besar Korea Selatan untuk Indonesia, Kim Chang Beom mengunjungi Pondok Modern Darussalam Gontor dan Universitas Darussalam Gontor pada Ahad, 18 Maret 2018.

Dalam kunjungan tersebut Kim Chang Beom bersama jajaran stafnya disambut dengan hangat oleh Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor, K.H. Hasan Abdullah Sahal lalu melanjutkan kunjungan ke Universitas Darussalam Gontor untuk memberikan kuliah umum dengan tajuk, “Billateral Cooperation Between Korea and Indonesia Through Cultural Diplomacy”

Dalam pidatonya Kim Chang Beom memperkenalkan budaya Korea Selatan yang saat ini sedang menjadi salah satu budaya berpengaruh di dunia. Selain itu Dubes Korea tersebut juga menjabarkan mengenai kemajuan Korea Selatan dalam ekonomi, politik dan budaya.

“Kami memiliki moto from poverty to prosperity, dari kemiskinan menuju kesejahteraan kami menjadi hingga saat ini”. Kata Kim Chang Beom dalam pidatonya.

Duta besar yang pernah bertugas di Pakistan tersebut juga memuji Universitas Darussalam Gontor dengan sistem pesantrennya yang unik dibanding dengan perguruan tinggi lainnya.

“Saya sangat mengapresiasi perguruan tinggi ini yang bermotokan “The Fountain of Wisdom”, bahkan salah seorang staf saya juga dulunya pernah mengenyam pendidikan asrama seperti kalian”, kata Kim Chang Beom.

Di sela acara Kim Chang Beom juga memberikan bingkisan bagi sejumlah mahasiswa yang berhasil menjawab kuis yang diberikan olehnya terkait sosial budaya Korea Selatan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement