Jumat 23 Mar 2018 07:13 WIB

Pelatih Italia Anggap Kritik Agen Balotelli tak Relevan

Raiola meminta sistem sepak bola Italia diubah usai gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

Rep: Santi Sopia/ Red: Endro Yuwanto
Luigi Di Biagio
Foto: EPA/GEORGI LICOVSKI
Luigi Di Biagio

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Pelatih Italia Di Biagio menilai kritik Mino Raiola, agen Mario Balotelli, tidak cukup relevan. Pandangan Raiola tentang Balotelli yang tidak dipanggil ke timnas nasional, menurutnya tidak benar.

"Balotelli telah melakukan dengan sangat baik dan merupakan pemain yang bagus tapi saya punya pilihan," kata Di Biagio dikutip laman Soccerway, Jumat (23/3).

Balotelli belum tampil untuk Italia sejak Piala Dunia 2014. Di Biagio berpaling ke pemain AC Milan, Patrick Cutrone dan pemain Fiorentina, Federico Chiesa untuk pertandingan persahabatan melawan Argentina dan Inggris dalam waktu dekat.

"Saya sudah kenal Raiola selama 25 tahun, tapi saya punya begitu banyak hal untuk dipikirkan, tentang apa yang dia katakan tidak relevan," lanjut Di Biagio.

Raiola meminta sistem sepak bola Italia segera diubah menyusul Gli Azzuri yang gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

photo
Striker OGC Nice, Mario Balotelli.

Di Biagio berada dalam daftar pengganti mantan pelatih Italia, Gian Piero Ventura, yang dipecat setelah gagal mencapai Piala Dunia 2018. Selain Di Biagio, ada pelatih Chelsea Antonio Conte dan Roberto Mancini dari Zenit.

Tetapi, Di Biagio yang sementara akan memimpin Azzurri untuk pertama kalinya dalam pertandingan persahabatan melawan Argentina di Stadion Etihad Manchester City, Sabtu (24/3) dini hari WIB.

Italia perlu menemukan semangat yang tepat dengan cepat. Bagi Di Biagio, laga persahabatan internasional bak Piala Dunia mini. "Empat pertandingan persahabatan berikutnya dapat mewakili sedikit Piala Dunia bagi kami," jelasnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement