Ahad 01 Apr 2018 08:56 WIB

Warga Lampung Selatan Minta Jalan Diperbaiki

Jalan tersebut dinilai bisa membahayakan bagi pengguna kendaraan.

Warga bersepeda motor melaju di jalanan yang rusak akibat gempa 6.5 SR, di Meuredu, Pidie Jaya, Aceh, Rabu (7/12).
Foto: Antara/Irwansyah Putra
Warga bersepeda motor melaju di jalanan yang rusak akibat gempa 6.5 SR, di Meuredu, Pidie Jaya, Aceh, Rabu (7/12).

REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG SELATAN -- Sejumlah warga di Kabupaten Lampung Selatan khususnya yang sering melintas di Jalan RA Basid meminta pemkab setempat segera memperbaiki jalan yang kini rusak parah. Jalan tersebut dinilai bisa membahayakan bagi pengguna kendaraan.

"Kerusakan jalan sudah cukup parah, saat kemarau berdebu dan ketika hujan becek serta banyak kubangan karena banyak lubang tergenang air. Pengguna kendaraan harus berhati-hati melewati jalan ini," kata Agung S, warga Jatiagung, Lampung Selatan, Ahad (1/4).

Menurut dia, jalan tersebut sempat diperbaiki pada era Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza menjelang akhir jabatannya. Namun hingga kini setelah berganti bupati belum ada sentuhan perbaikan apa pun.

Karena itu, ia pun meminta pemkab setempat melalui Bupati Zainudin Hasan untuk turun langsung melihat dan sekaligus memerintahkan pihak terkait segera memperbaikinya. Jalan tersebut merupakan akses utama warga dari Lampung Selatan ke Kota Bandarlampung melalui Jalan RA Basid ke Jalan Soekarno-Hatta dan Jalan Untung Suropati (Bandarlampung).

Warga lainnya, Supardi mengatakan, seluruh warga di daerah tersebut yang ingin ke luar seperti menuju Kota Bandarlampung atau lainnya harus melewati jalan itu. "Itu jalan akses utama kami. Kondisi jalan rusak ini sangat mengganggu. Kami memang bekerja di Kota Bandarlampung, tetapi tinggal di Lampung Selatan karena berbatasan dengan Bandarlampung. Kami pun membayar PBB dan lainnya ya ke Lampung Selatan," kata dia pula.

Menurut dia, selain kualitas pengerjaan jalan itu dinilai kurang baik, juga sering kendaraan bermuatan berat melintas di sana. Kondisi itu mempercepat dan memperparah tingkat kerusakannya. "Pemkab Lampung Selatan harus segera memperbaiki jalan ini. Setelah itu dipasang portal agar kendaraan berat tidak melintas di sana," kata dia lagi.

Kondisi di jalan itu, sejak memasuki wilayah Lampung Selatan usai dari Kota Bandarlampung (di perbatasan) kondisi jalan beraspal terlihat berlubang pada beberapa titik. Beberapa meter ke depan, tepatnya di areal persawahan kondisi kerusakan kian parah. Banyak lubang bahkan seperti kubangan. Pengendara baik pengguna sepeda motor maupun mobil harus berhati-hati memilih jalan agar tidak terperosok di dalam kubangan maupun ke selokan.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement