Senin 02 Apr 2018 13:09 WIB

Suami Rachmawati Soekarno Putri Meninggal Dunia

Benny Soemarno diketahui mengalami masalah kesehatan beberapa waktu terakhir.

Rep: Inas Widyanuratikah/ Red: Indira Rezkisari
Rachmawati Soekarnoputri
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Rachmawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Yayasan Pendidikan Soekarno (YPS), Benny Soemarno, meninggal dunia pada Senin (2/4) sekitar pukul 08.00 WIB. Suami Rachmawati Soekarno Putri tersebut memang diketahui mengalami masalah kesehatan belakangan ini.

Almarhum yang juga ayah dari artis Anjasmara itu akan dibawa ke Universitas Bung Karno (UBK) untuk dishalatkan. Selanjutnya, almarhum akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat. Sebelumnya, almarhum terlebih dahulu disemayamkan di rumah duka yaitu Jalan Jatipadang Raya, Jakarta Selatan.

Ungkapan bela sungkawa datang dari berbagai pihak. Salah satunya adalah dari Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno yang mengungkapkan duka citanya melalui sosial media Twitter.

"Turut berduka cita atas meninggalnya Benny Soemarno, yang merupakan suami dari Ibu Rachmawati Soekarno Putri. Semoga segala amal ibadah beliau diterima disisinya & keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Al-fatihah..," tulis Sandiaga di akun Twitter miliknya @sandiuno, Senin pagi.

Berdasarkan informasi yang diterima Republika.co.id, saat ini jenazah sedang dalam perjalanan menuju UBK untuk dishalatkan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَقَالَ الَّذِى اشْتَرٰىهُ مِنْ مِّصْرَ لِامْرَاَتِهٖٓ اَكْرِمِيْ مَثْوٰىهُ عَسٰىٓ اَنْ يَّنْفَعَنَآ اَوْ نَتَّخِذَهٗ وَلَدًا ۗوَكَذٰلِكَ مَكَّنَّا لِيُوْسُفَ فِى الْاَرْضِۖ وَلِنُعَلِّمَهٗ مِنْ تَأْوِيْلِ الْاَحَادِيْثِۗ وَاللّٰهُ غَالِبٌ عَلٰٓى اَمْرِهٖ وَلٰكِنَّ اَكْثَرَ النَّاسِ لَا يَعْلَمُوْنَ
Dan orang dari Mesir yang membelinya berkata kepada istrinya,” Berikanlah kepadanya tempat (dan layanan) yang baik, mudah-mudahan dia bermanfaat bagi kita atau kita pungut dia sebagai anak.” Dan demikianlah Kami memberikan kedudukan yang baik kepada Yusuf di negeri (Mesir), dan agar Kami ajarkan kepadanya takwil mimpi. Dan Allah berkuasa terhadap urusan-Nya, tetapi kebanyakan manusia tidak mengerti.

(QS. Yusuf ayat 21)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement