Rabu 04 Apr 2018 00:07 WIB

Pendaki Sukabumi Bergerak Taklukan 14 Gunung dalam 104 Jam

Mereka mendaki 14 gunung untuk memeriahkan hari jadi Kota Sukabumi ke-104

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Esthi Maharani
Pendaki Sukabumi menaklukan 14 puncak gunung dalam waktu 104 jam untuk memeriahkan hari jadi Kota Sukabumi ke-104 salah satunya Gunung Ciremai.n dok tim ekpedisi Sukabumi berkibar
Foto: Riga Iman / Republika
Pendaki Sukabumi menaklukan 14 puncak gunung dalam waktu 104 jam untuk memeriahkan hari jadi Kota Sukabumi ke-104 salah satunya Gunung Ciremai.n dok tim ekpedisi Sukabumi berkibar

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Sebanyak 16 pendaki asal Sukabumi Jawa Barat mulai bergerak untuk menaklukan 14 puncak gunung di Jawa Barat. Rencananya penaklukan 14 puncak gunung ini akan selesai pada Jumat (6/4) mendatang.

Para pendaki ini mulai melakukan pendakian sejak Senin (2/4) lalu yang dilepas dari Balai Kota Sukabumi. Para pemuda tersebut mendaki gunung untuk memeriahkan hari jadi Kota Sukabumi yang ke-104. Mereka tergabung dalam beberapa komunitas penggiat alam di Kota/Kabupaten Sukabumi, yakni Gurupala, Mapalu, Fokus, dan Merah Putih.

"Sebenarnya ada 22 orang yang terlibat dalam pendakian yang disebut ekpedisi Sukabumi berkibar," kata pembina dan pelatih ekpedisi Sukabumi berkibar, Ganjar Ramdhan Saputra kepada wartawan Selasa (3/4). Dari 22 orang tersebut sebanyak 16 orang pendaki dan sisanya tim pendukung serta manajemen dalam pendakian.

Para pendaki ini terbagi ke dalam tiga tim berbeda. Tim pertama terdiri atas tujuh orang, kedua sebanyak tiga orang, dan tim ketiga sebanyak enam orang. Ke tiga tim ini saat ini sebagian sudah menyelesaikan pendakian gunung yang berbeda-beda. Misalnya tim tiga sudah menyelesaikan pendakian tiga buah gunung yakni Ciremai, Cipuray dan Guntur. Kini mereka tengah mendaki Gunung Kendang, Windu, dan Wayang. Sementara dua tim lainnya sudah mendaki beberapa puncak gunung yang berbeda.

Jumlah gunung yang didaki sebanyak 14 gunung. Di antaranya, Gunung Salak, Gunung Gede Pangrango, Gunung Gumuruh, Gunung Burangrang, Gunung Windu, Gunung Wayang, Gunung Kendang, Gunung Buntang, Gunung Cipuray, Gunung Guntur, Gunung Haruman, Gunung Tangkaban Parahu, dan Ciremai. Ketinggian gunung itu di atas 2.000 mdpl.

 

"Waktu yang ditargetkan untuk penaklukan gunung selama 104 jam sesuai dengan usia yang ke-104 Kota Sukabumi," imbuh dia.

 

photo
Ke tiga tim ini saat ini sebagian sudah menyelesaikan pendakian gunung yang berbeda-beda. Misalnya tim tiga sudah menyelesaikan pendakian tiga buah gunung yakni Ciremai, Cipuray dan Guntur. Kini mereka tengah mendaki Gunung Kendang, Windu, dan Wayang. Sementara dua tim lainnya sudah mendaki beberapa puncak gunung yang berbeda. (Riga Iman / Republika)

 

Ganjar menerangkan, targetnya pada Jumat nanti sekitar pukul 08.00 ketiga tim pendakian sudah bisa berkumpul kembali di Balai Kota Sukabumi. Rencananya Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz akan menerima kedatangan 22 orang tim pendakian 14 puncak gunung dalam kegiatan ekpedisi Sukabumi berkibar.

Perwakilan penggiat alam Gurupala Sukabumi, Asep Ardi yang juga ikut dalam ekpedisi 14 gunung ini menambahkan, penaklukan 14 puncak gunung ini dilatarbelakangi semangat sebagai warga Kota Sukabumi ingin berpartisipasi memperingati hari ulang tahun daerah.

 

"Pemilihan waktu pendakian, ungkap Asep, dilakukan pada 1 April karena merupakan hari jadi Sukabumi. Sementara, waktu yang ditargetkan selama 104 jam sesuai dengan usia yang ke-104 Kota Sukabumi," katanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement