Selasa 03 Apr 2018 22:14 WIB

Gattuso Merasa Terhormat Berhadapan dengan Spalletti

Kedua klub sedang memperebutkan satu tiket lolos ke Liga Champions.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Gennaro Gattuso
Foto: AP Photo/Alessandra Tarantino
Gennaro Gattuso

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Menjelang partai akbar Serie A Liga Italia antara AC Milan melawan Inter Milan tengah pekan ini, pelatih Milan Gennaro Gattuso menyatakan dirinya tidak pantas disejajarkan oleh Luciano Spalletti. Gattuso bahkan merasa terhormat bisa beradu taktik dengan pelatih Inter Milan itu.

"Tidak ada perbandingan. Dia (Spalletti) memiliki karier yang hebat. Saya melihat ini adalah pertandingan antara Milan dan Inter, bukan laga antara dirinya dan saya. Meski begitu saya merasa terhormat bisa menghadapinya," ujar Gattuso kepada media dikutip Football Italia, Selasa (3/4).

photo
Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti.

Laga ini merupakan partai tunda giornata 27 Serie A yang digelar di San Siro, Rabu (4/4) malam WIB. Pertandingan yang dijuluki sebagai Derby della Madonnina itu tentu menjadi pertarungan penting mengingat keduanya sedang memperebutkan satu tiket lolos ke Liga Champions.

"Ini akan menjadi Milan yang seperti biasanya yang haus mencari kemenangan. Inter akan menggunakan 4-2-3-1 dengan mengandalkan kecepatan dan kami tak boleh kehilangan bola serta menderita selama pertandingan," sambung Rino, sapaan akrab Gattuso.

Pelatih berusia 40 tahun ini menambahkan, Milan tengah belajar dari kekalahan atas Juventus akhir pekan kemarin. Leonardo Bonucci dan kawan-kawan diminta untuk bisa menutup kesalahan tersebut.

"Inter memiliki pemain sayap yang suka memotong ke dalam, itu kekuatan mereka jadi kami harus berhati-hati di sana. Ketika kami bermain kompak dan melakukan pressing, kami bakal menghancurkan lawan."

I Nerazzurri untuk sementara berada di posisi keempat dengan mengoleksi 58 poin unggul delapan angka dari Milan di urutan keenam. Adapun pertemuan nanti menjadi pertemuan ketiga bagi kedua tim di musim 2017/2018.

Dalam episode pertama, Inter berhasil mempermalukan Milan dengan skor 3-2 di pentas Serie A. Milan membalas lewat gol tunggal Patrick Cutrone di perempat final Coppa Italia 28 Desember 2017 lalu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement