REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sukmawati Soekarnoputri menjadi pusat pemberitaan selama tiga hari terakhir lantaran puisi berjudul 'Ibu Indonesia' yang dinilai menghina ajaran Islam. Dalam puisi itu, dia menyinggung soal cadar dan azan.
Ternyata, Sukmawati bukan kali ini saja menjadi pemberitaan karena aksi kontroversinya. Berikut kami rangkum sepak terjang Sukmawati yang wara-wiri di sejumlah halaman media massa.
1. Ijazah Palsu
Putri pasangan Presiden pertama RI Soekarno dengan Fatmawati itu pernah dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri karena laporan ijazah palsu pada 2008. Sukmawati disebut memalsukan dokumen kelulusan atau ijazah SMA dalam berkas pendaftaran bakal caleg dari PNI Marhaenisme pada Pemilu 2009.
Dugaan penggunaan ijazah palsu terbongkar lantaran saat pendaftaran caleg pemilu 2009 Sukmawati menggunakan ijazah dari SMA 3 Jakarta. Padahal, pada pemilu 2004, Sukmawati yang juga mendaftar menjadi caleh mengajukan ijazah dari SMA 22 Jakarta.
Meski Sukmawati sudah diperiksa dan ditetapkan sebagai tersangka, kasus tersebut akhirnya dihentikan karena dinilai kurang bukti. Ijazah Sukmawati disebut hanya fotokopi dan tidak ada legalisir.