Jumat 06 Apr 2018 14:41 WIB

Massa Pendemo Sukmawati Mulai Padati Gedung Bareskrim

Sebelumnya massa pendemo menunaikan shalat jumat di Masjid Istiqlal

Sukmawati Soekarnoputri saat melakukan pertemuan di Kantor MUI, Jakarta (5/4).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Sukmawati Soekarnoputri saat melakukan pertemuan di Kantor MUI, Jakarta (5/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Massa pendemo puisi Sukmawati Soekarnoputri yang dinilai menghina agama Islam mulai memadati Kantor Badan Reserse Kriminal Polri di Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Jumat (6/4). Massa memadati Jalan Medan Merdeka Timur dari kedua arah.

Terlihat beberapa atribut dan panji-panji organisasi massa Islam seperti Front Pembela Islam, Laskar Pembela Islam dan Persaudaraan Muslimin Indonesia. Sejumlah pengendara yang melewati jalan tersebut, terutama dari arah Masjid Istiqlal terpaksa berbalik arah.

Sedangkan pengendara dari arah Patung Pak Tani berbelok ke Jalan Medan Merdeka Selatan. Sebelumnya, massa melaksanakan Shalat Jumat di Masjid Istiqlal.

Puisi Sukmawati Soekarnoputri, putri Proklamator Sukarno, dianggap menghina agama Islam karena mempertentang syariat, seperti azan dan cadar, dengan kebudayaan nasional, seperti kidung dan konde.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement